SIAK

Kemenhub Lengkapi Fasilitas Taman Lalu Lintas

Riau | Senin, 21 Maret 2016 - 11:38 WIB

Kemenhub Lengkapi Fasilitas Taman Lalu Lintas
Kaharuddin

MEMPURA (RIAUPOS.CO) - Keberadaan taman lalu lintas yang baru selesai dibangun oleh Pemkab Siak tahun 2015 lalu mendapat support dari Kemenhub RI.

Bahkan Kemenhub berjanji segera melengkapi fasiitas yang ada di taman lalu lintas yang berada di Kompleks Tanjung Agung Kecamatan Mempura.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Kadishub dan Infokom Siak Drs Kaharuddin MSi mengatakan, Kemenhub RI melalui Kasubdit Promosi dan Kemitraan Dirjen Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan RI Firdaus Rasyid bersama rombongan, telah berkunjung ke taman lalu lintas.

‘’Mereka datang meninjau apa seluruh fasilitas taman lalu lintas ini, melihat apa yang perlu diperbaiki atau dilengkapi,’’ ujar Kahar.

Untuk kesempurnaan, Kementerian Perhubungan akan menambah fasiltas yang belum ada, yakni miniatur rel kereta api, pelabuhan, tempat bersepeda dan pendistribusian kaum difabel atau tempat untuk orang yang memiliki keterbatasan diri. ‘’Mereka minta kirimkan berkas DED taman ini,’’ sebut dia.(aal)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook