Rohil Akan Dirikan Politeknik

Riau | Sabtu, 21 Januari 2012 - 10:44 WIB

Laporan Syahri Ramlan, Bagansiapi-api syahriramlan@riaupos.com

Keinginan Pemkab Rohil melalui sharing dengan pihak PT Chevron Pasific Indonesia (CPI) untuk mendirikan Politeknik di gedung Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) yang berada di Kepenghuluan Banjar XII, Kecamatan Tanahputih, diharapkan dapat segera diwujudkan.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Karena keberadaan politeknik tersebut mampu membuat peluang peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) yang gilirannya dapat mengisi lapangan pekerjaan.

Penegasan tersebut disampaikan Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Rohil, Drs H Surya Arfan MSi, yang dihubungi Riau Pos, Jumat (20/1) di Bagansiapi-api.

‘’Kami sangat berharap agar kehadiran Politikteknik itu dapat segera direalisasikan. Karena ini semua dimaksudkan untuk menjawab keperluan dan tantangan di masa mendatang. Terutama dalam menjawab pangsa kerja di mitra CPI,’’ kata Surya Arfan.

Menjawab Riau Pos, Surya Arfan menjelaskan, dibangunnya politeknik tersebut setidaknya mampu membuka peluang dalam menyiapkan sumber daya manusia yang berkualitas dan tangguh terutama dalam bidang teknologi.

Apalagi bidang teknologi tersebut sangat diperlukan dalam dunia kerja di lingkungan perusahaan. Di antaranya seperti mitra PT CPI dan termasuk Pabrik Kelapa Sawit (PKS) maupun perusahaan industri lainnya.

‘’Yang jelas outcome dari politeknik ini adalah penyiapan sumber daya manusia yang andal dan mendapatkan peluang pekerjaan,’’ kata Surya Arfan.

Sementara, keinginan Pemkab Rohil lainnya juga ditujukan kepada pihak Dinas Pendidikan.

Salah satu di antaranya yakni Pemkab Rohil menginginkan pihak Dinas Pendidikan dapat membuat satu sekolah percontohan yang orientasinya dititikberatkan kepada peningkatan semangat kegiatan belajar dan mengajar.

Pertimbangannya, dengan meningkatkan semangat belajar dan mengajar setidaknya meningkatkan mutu pendidikan.(jrr)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook