PEKANBARU (RIAU POS.CO) - Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau akan menggelar Jambore Satpol PP se-Provinsi Riau di Taman Wisata Alam Mayang, 23-26 November 2015 mendatang.
Kegiatan ini diikuti ratusan personil Satpol PP Provinsi dan Satpol PP Kabupaten/ Kota.
Kepala Satpol PP Provinsi Riau, Zainal didampingi
Kabid Tibum dan Tranmas, Marradona mengatakan, keberadaan Satpol PP merupakan salah satu potensi sumber daya aparatur yang perlu diberdayakan dan didayagunakan peran dan fungsinya. Sehingga menjadi pendorong pembangunan yang efisien dan efektif.
Terutama dalam pelaksanaan tugas penegak peraturan daerah yang memiliki potensi sumber PAD serta menjaga ketentraman.
"Kegiatan Jambore bertujuan untuk meningkatkan kapasitas personil yang terlibat dalam Jambore dan difokuskan untuk mengasah ketrampilan dan pengetahuan dasar tugas fungsi Satpol PP yang dikemas dalam bentuk kegiatan lomba, asah pengetahuan dan ketangkasaan individu maupun beregu.
Kegiatan ini juga mengarah kepada disiplin sikap mental dan kesemaptaan jasmani serta kekompakan yang dikemas dalam bentuk outbond, mengembangkan kepedulian dan kepekaan terhadap lingkungan alam dikemas dalam kegiatan bakti sosial seperti membersihkan lingkungan dengan gotong royong dan menanam pohon," ujar Zainal, Jumat (20/11).
Dijadwalkan Jambore Satpol PP se Riau ini akan dibuka Plt Gubernur Riau dan dihadiri oleh Forkompinda pemeritah daerah dan kabupaten kota,
Kementrian dari Direktur Dirjen Bina Administrasi Kewilayahan, Bupati/walikota, tokoh adat dan tokoh agama dan SKPD.
Laporan: Dofi Iskandar
Editor: Yudi Waldi