RIAU

Kemasan Produk UKM Riau Belum Menjual

Riau | Selasa, 20 Oktober 2015 - 09:47 WIB

PEKANBARU (RIAUPOS.CO)- Pasca mengikuti pameran China Asia Expo 2015 di Cina akhir September lalu, diketahui bahwa produk-produk Usaha Kecil Menengah (UKM) di Provinsi Riau belum menjual. Khususnya dari segi kemasan yang masih memerlukan sentuhan lebih menarik lagi, sehingga masyarakat sebagai pembeli dapat tertarik dengan tujuan dapat menggerakkan roda perekonomian.

Hal tersebut dikatakan Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Provinsi Riau M Firdaus saat berbincang dengan Riau Pos, akhir pekan kemarin. Menurutnya, dalam mengikuti pameran di Cina kemarin, memang Pemprov Riau juga melihat dan membandingkan dengan peserta lain terutama dari produk UKM.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

‘’Banyak memang kelemahan produk kita. Kemasan misalnya kurang menarik sehingga belum menjual. Packaging ini yang harus dibenahi,’’ ujarnya.

Kelemahan kita di Riau lanjutnya, kontennya belum kelihatan. Dicontohkan Firdaus seperti misalnya produk kacang, berapa proteinnya, berapa kandungan dan bentuk kemasannya belum menjual. Sementara untuk rasa produk Riau tak kalah bersaing dan dinilai lebih baik.

Agar pengemasannya lebih dibenahi, juga hegenitas agar layak konsumsi atau tidak, berikut ketahanan produk memang perlu dibenahi ke depan. Sehingga daya tahan dan kemasan produk dapat menarik perhatian konsumen. Karena bagaimanapun dari segi harga sebenarnya produk Riau masih bisa bersaing.

‘’Kami akan terus mengupayakan perbaikan ini, terutama pengemasan harus lebih ditingkatkan. Setelah mengikuti pameran di sana, kita belajar dari negara tetangga yang ikut serta,’’ tambahnya.

Disperindag Riau dalam upaya perbaikan tersebut, diakuinya akan mengumpulkan UKM yang ada di Provinsi Riau. Tidak hanya yang ikut pameran, namun akan diinventarisir masalah yang dihadapi pelaku UKM untuk kemudian akan dicari solusinya untuk packaging yang lebih baik.

‘’Sedang kami rancang, rumah kemasan dengan bantuan Kemendag dan Kemenperin RI. Perbaikan-perbaikan terhadap sarana pendukung, kenyamanan. Maka dengan rumah kemasan yang disediakan pemerintah nantinya bisa membantu UKM dengan kemasan yang menarik, berikut menyesuaikan di mana pasarnya supaya jangan monoton,’’ paparnya.(egp/rnl/mal)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook