WUJUDKAN PPSP

Pemprov Riau Gelar Nawasis dan Lokalatih Finalisasi Penyusunan SSK

Riau | Senin, 19 Oktober 2015 - 11:47 WIB

PEKANBARU (RIAU POS.CO) - Pemerintah Provinsi Riau menggelar pelatihan nawasis dan lokalatih finalisasi penyusunan strategi sanitasi kota (SSK) Provinsi Riau dalam rangka mewujudkan program-program pecepatan sanitasi pemukiman (PPSP) tahun 2015, Senin (19/10) di Kantor Gubernur Riau.

Rapat dipimpin Setda Prov Riau Zaini Ismail diwakili Kepala Biro Pembangunan  Provinsi Riau, Indra dihadiri Ketua Program Management Unit (PMU) Program Percepatan Pembangunan Sanitasi Pemukiman (PPSP), Ketua Program Implementation Unit Teknis (PIU-T), team leader Urban Sanitation Development Program( USDP), Pokja Sanitasi Provinsi riau dan Kabupaten/Kota, para konsultan pendamping Provinsi dan Kabupaten/kota.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Indra mengatakan tujuan dari program percepatan pembangunan sanitasi pemukiman (PPSP) 2015-2019 adalah mendorong percepatan pembangunan sanitasi pemukiman melalui penciptaan suasana yang mendukung dan mampu melibatkan partisipasi sebagai pihak dan menstimulsi pemerintah untuk mewujudkan komitmen pembangunan sanitasi, memaksimalkan strategi sanitasi Kota/Kbupaten(SSK) dan memorandum program sanitasi (MPS) dalam rangka pencapaian universal access.

Berdasarkan hal tersebut Pokja sanitasi provinsi yang telah dibentuk sebagai perpanjangan tangan Pokja asitasi pusat dihrpkan dpt meneruskan dan mengawal terget universal akses yang telah ditetapkan dalam RPJMN 2015-2019 tersebut.

 "Kami mengharapkan 12 kabupaten kota yang telah mengikuti program PPSP pda tahun 2015 ini dapat segera menyelesaikan tahapannya, baik yang masih dalam proses menyusun BPS,SSK, maupun yang sedang menuysun dokumen MPS,"ujar Indra, Senin (19/10).

Laporan: Dofi Iskandar

Editor: Yudi Waldi









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook