Perubahan Setoran Awal Haji Berlaku 2013

Riau | Jumat, 19 Oktober 2012 - 08:49 WIB

PEKANBARU (RP) - Kementerian Agama (Kemenag) RI sudah mengumumkan secara resmi tentang perubahan dana setoran haji bagi masyarakat yang ingin mendaftar untuk menunaikan ibadah haji.

Semula setoran awal haji hanya sebesar Rp25 juta, berubahan menjadi Rp32.500.000.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Tapi perubahan setoran dana awal haji itu tidak serta merta diberlakukan Kementerian Agama RI tahun 2012 ini. Melainkan baru mulai diberlakukan per Januari 2013.

Hal ini ditegaskan Kepala Kemenag Riau Drs H Tarmizi Tohor MA melalui Kasi Penyuluhan Haji dan Umroh, Kemenag Riau Drs H Elwizar, Kamis (18/10) di Pekanbaru.

Dikatakannya, masyarakat Riau yang sampai saat ini sudah membayarkan dana setoran pemberangkatan haji sebesar Rp25 juta, tidak perlu merasa resah. Karena mereka yang sudah membayarkan dengan besaran itu mulai tahun sebelumnya hingga 2012, sudah masuk dalam daftar antrean kuota haji Riau tahun berikutnya.

Dana setoran haji itu, kata Elwizar, disetorkan melalui bank yang sudah ditunjuk di masing-masing kabupaten/kota ke rekening setoran haji Kementerian Agama RI.

Selanjutnya, masyarakat yang sudah menyetorkan tinggal melakukan pelunasan sebelum pemberangkatan musim haji tahun berikutnya.

Dikatakannya, meski setiap tahun besaran dana haji terus mengalami peningkatan setiap tahunnya. Namun tidak membuat umat Islam di Riau surut untuk berangkat menunaikan ibadah haji. Bahkan setiap tahun semakin meningkat.

Kementerian Agama Riau mencatat, untuk haji reguler, daftar antrean sudah mencapai di atas 90 ribuan orang. Diperkirakan, dengan besaran kuota haji yang diperuntukan untuk Riau, masyarakat yang mendaftar tahun 2012 ini, harus bersabar menunggu 10 tahun kedepan yakni sekitar tahun 2022.

Begitu juga dengan untuk pemberangkatan haji plus, mengalami antrean pula hingga tahun 2016. Kemenag Riau mengingatkan, masyarakat tidak terpancing dengan tawaran program paket haji plus yang menyebutkan, kalau mereka mendaftar tahun 2012, bisa langsung berangkat di tahun 2013.

Meski masyarakat mendaftar melalui paket haji plus yang disediakan penyedia paket haji plus, tetapi pemberangkatannya tetap disesuaikan dengan kuota haji di Riau, sesuai dengan nomor antrean yang ada.

 ‘’Kalau ada yang menyebutkan, daftar tahun ini, tahun depan langsung berangkat, itu bohong,’’ tegasnya.

Kemenag Riau juga mengingatkan, agar penyedia layanan haji baik reguler maupun plus, harus bersikap jujur. Sehingga masyarakat yang sudah mendaftar tidak dikecewakan.

Sementara tentang pelaksanaan puncak haji di Tanah Suci Makkah, Elwizar mengaku kalau informasi yang diterima Kemenag Riau sendiri dari ketua-ketua kloter sangat minim.

Namun informasi yang diperoleh sementara, menyebutkan kalau kondisi JCH Riau tengah dalam kondisi yang baik, baik dalam kesehatan fisik maupun tidak ada menemui kendala soal makan, minum, maktab, maupun air bersih yang diperlukan.(dac)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook