KAMPAR

Persiapan MTQ Ke-47 Dimulai

Riau | Sabtu, 19 Maret 2016 - 11:06 WIB

Persiapan MTQ Ke-47 Dimulai
PIMPIN RAPAT: Sekda Kampar Drs H Zulfan Hamid memimpin rapat koordinasi persiapan MTQ ke-47 di Kantor Bupati Kampar di Bangkinang, Kamis (18/3/2016).

KAMPAR (RIAUPOS.CO) - Persiapan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke 47 tingkat Kabupaten Kampar dimulai. Untuk menjelaskan tentang persiapan yang harus dilakukan demi kesuksesan MTQ tersebut, Sekretaris Daerah (Sekda) Kampar Drs H Zulfan Hamid memimpin pelaksanaan rapat koordinasi.

Rapat dilaksanakan di Ruang Rapat Kantor Bupati Kampar, Kamis (17/3) yang dihadiri oleh berbagai pejabat terkait.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Tampak hadir Kasi Bimbingan Masyarakat Islam Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kampar Drs H Syafizal Aziz dan Kabag Kesra Setda Kampar Al-Kautsar SSTP.

Rapat juga dihadiri para Kepala Dinas, Camat, Kepala Kantor Urusan Agama (KUA), dan puluhan peserta rapat lainnya.

Dalam rapat, Zulfan membahas tentang kesiapan panitia kecamatan, persiapan pemondokan, pembukaan dan penutupan, perparkiran, pawai taruf, bidang perlombaan dan acara serta pada bidang yang berkaitan dengan sarana dan prasarana pendukung terhadap berlangsungya Musabaqah tahun ini.

Mengenai tempat acara baik pembukaan maupun penutupan, tempat lomba, pemondokan, kesehatan, konsumsi, dan Mengenai pawai taaruf serta fasilitas pendukung lainnya yang teknis untuk dapat dipersiapkan secermat mungkin termasuk juga sound system dan pencahayaan.

Sekda meminta kepada seluruh kepanitian yang telah diberikan tanggung jawab, untuk dapat merampungkan semua kegiatannya.

Masalah kepanitiaan, terutama panitia di bidang musabaqah, Zulfan menghimbau kepada Kabag Kesra, untuk menyesuaikan dengan kebutuhan dilapangan, bukan permintaan dari Bagian Kesra.

Sesuai dengan laporan yang disampaikan oleh Syamsuatir, jumlah kepanitiaan di bidang musabaqah tahun ini berkurang lebih dari separoh, yang biasa jumlah panitia di bidang musabaqah 36 orang, tahun ini hanya 14 orang. Hal ini tentunya akan menghambat pelaksanaan MTQ tahun ini. ‘’Untuk itu, sesuaikanlah dengan kebutuhan, bukan dengan permintaan,’’ tegas Zulfan.

Sebagaimana diketahui, MTQ ke 47 tingkat Kabupaten Kampar tahun 2016, direncanakan akan dilaksanakan di Kecamatan Salo, pada pekan pertama Mei 2016 mendatang.

Hal ini sesuai dengan permintaan dari Camat Salo, yang didukung oleh seluruh Masyarakat Kecamatan Salo.(adv/a)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook