KEPULAUAN MERANTI

4 Motor Diangkat dari Dasar Laut

Riau | Jumat, 19 Februari 2016 - 10:05 WIB

4 Motor Diangkat dari Dasar Laut
angkat motor: Sepeda motor yang tenggelam saat turap Pelabuhan Camat ambruk, berhasil diangkat dengan kapal, Rabu petang (17/2/2016).

SELATPANJANG (RIAUPOS.CO) - Terkait ambruknya turap Pelabuhan Camat, Selasa (16/2) petang lalu, sebanyak empat dari lima sepeda motor yang tenggelam sudah berhasil diangkat dari dasar laut. Sementara satu sepeda motor lagi masih dalam pencarian.

Dari informasi sebelumnya, turap sebelah Timur Pelabuhan Camat Selatpanjang, ambruk dan dan tenggelam ke laut. Kejadian yang berlangsung sekitar pukul 18.05 WIB itu juga menelan lima buah sepeda motor berikut pemiliknya yang sedang asyik nongkrong saat kejadian.

Lima unit sepeda motor yang tercebur ke laut di antaranya, Honda Beat warna hitam BM 3637 XD, Honda Vario tekno warna biru BM 4258, Honda CBR warna merah BM 3840 DB, Yamaha  Vixion BM 4632 DC , dan TVS warna hitam putih BM 2805.
Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Ketua Asosiasi Galangan Kapal dan Angkat Limbah Wak Kasam Usman mengungkapkan, saat ini pihaknya masih mengupayakan pencarian satu unit sepeda motor yang belum berhasil diangkat. “Satu unit harga pengangkatan satu unit sepeda motor Rp1,5 juta. Tinggal satu sepeda motor saja yang masih dicari,” ujarnya.

Wak Kasam yang sudah malang melintang menyelam di laut Selatpanjang itu, mengaku tidak ada kendala dalam melakukan pencarian. Jadi diduganya sepeda motor yang belum ditemukan itu terhimpit batu.(amy)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook