INHU

Bupati Kenalkan Pejabat dalam Pisah Sambut Kajari

Riau | Jumat, 18 Maret 2016 - 08:53 WIB

Bupati Kenalkan Pejabat dalam Pisah Sambut Kajari
BERSALAMAN: Bupati Inhu Yopi Arianto bersalaman dengan mantan Kajari Rengat Teuku Rahman dalam pisah sambut di Gedung Dang Purnama Rengat, Rabu (16/3/2016).

RENGAT (RIAUPOS.CO) – Bupati Indragiri Hulu (Inhu) H Yopi Arianto SE perkenalkan pejabatnya kepada Kepala Kejaksan Negeri (Kajari) Supardi SH pada acara pisah sambut Kajari Rengat di Gedung Dang Purnama Rengat, Rabu (16/3).

Bahkan, pada itu pula pertama kali bupati menyalami pejabatnya pascapelantikan 17 Februari 2016 lalu.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Dalam kesempatan itu tampak juga tampak hadir, Wakil Bupati Inhu H Khairizal SE MSi, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD), sejumlah anggota DPRD Inhu, Sekda Inhu H Agus Rianto SH, pejabat di lingkungan Pemkab Inhu, pimpinan BUMN dan BUMD di Kabupaten Inhu, tokoh masyarakat dan ormas di Kabupaten Inhu.

“Sebelumnya yakni pascapelantikan saya sebagai bupati Inhu pada periode kedua ini, belum pernah saya salami para penjabat ini. Baru di acara pisah sambut Kajari Rengat ini,” ujar Yopi dihadapan undangan yang hadir.

Bahkan untuk lebih kenal kepada para pejabat ini, saya minta kepada memperkenalkan selama lebih kurang tiga menit. Perkenalan ini menyebutkan nama dan jabatan yang diembannya.

Usai perkenalan, Bupati Inhu menyampaikan ucapan selamat datang kepada Kajari Rengat yang baru yakni Supardi SH serta selamat jalan dan selamat menjalan tugas di tempat yang baru kepada Teuku Rahman SH MH sebagai Asisten Pengawasan (Aswas) pada Kejaksaan Tinggi Jambi.

“Ke depan, jalinan kerja sama dan kemitraan yang telah terlaksana dengan baik antara Pemkab Inhu dengan Kejari Rengat dapat terus di tingkatkan. Sehingga pelaksanaan pembangunan dapat berjalan maksimal serta sesuai harapan,” sebutnya.

Mantan Kajari Rengat, Teuku Rahman SH MH didampingi istri menyampaikan ucapan terima kasih atas bantuan dan kerja sama dari Pemkab Inhu selama lebih kurang 1 tahun 5 bulan menjabat sebagai Kajari Rengat.

Bahkan berkat dukungan dari Pemkab Inhu dan seluruh lapisan masyarakat, Kejari Rengat di bawah kepemimpinannya berhasil meraih Pataka Sidhakarya tahun 2015 dari Jaksa Agung sebagai juara harapan pertama tingkat nasional untuk Kejaksanaan Negeri Kelas II B.

Tidak hanya itu, selama bertugas di Kabupaten Inhu, Teuku Rahman mengaku banyak kesan yang dirasakannya, terutama saat ikut serta melaksanakan touring bersama Bupati Inhu H Yopi Arianto.(kas)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook