Perbaiki Jalan Perlu Rp1,5 Triliun

Riau | Sabtu, 18 Februari 2012 - 09:13 WIB

PEKANBARU(RP)- Untuk memperbaiki berbagai ruas jalan yang rusak di Provinsi Riau, Gubernur HM Rusli Zainal SE MP mengaku tidak memiliki dana cukup. Untuk itu dia meminta bantuan pemerintah pusat melalui Kementerian Pekerjaan Umum.

“Kita sudah meminta anggaran tambahan perbaikan jalan Provinsi yang rusak itu kepada Menteri Pekerjaan Umum. Kita tunggu saja realisasinya, “ kata Gubernur kepada wartawan, Jumat (17/2).

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Gubernur menyebutkan, bukan hanya jalan lintas Riau-Sumut saja yang saat ini rusak, beberapa jalur lain juga mengalami hal serupa. Seperti jalan lintas Mahato, Tambusai Utara, Rokan Hulu, jalur lintas timur Pelalawan-Inhu dan jalur lintas selatan Inhu-Kuansing.

‘’Kita harus memaksimalkan anggaran daerah, tapi itu tidak cukup,’’ katanya.

Memang, diakui Gubri, kondisi keuangan daerah tidak akan sanggup memperbaiki kerusakan ratusan kilometer jalan provinsi di Riau khususnya yang menjadi lalulintas menuju daerah pelaksana iven. Pasalnya, selain konsentrasi saat ini pembangunan venue PON XVIII, Pemprov Riau juga memiliki program pembangunan lainnya, seperti sektor pendidikan dan kesehatan.

Sementara itu, Kepala Bidang Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum Provinsi Riau, Ahmad Ismail menyatakan, idealnya untuk perawatan 3 ribu kilometer jalan provinsi Riau itu, membutuhkan anggaran sekitar Rp1,5 triliun.

“Tetapi kenyataan saat ini untuk perawatan jalan ribuan kilometer itu hanya diberikan anggaran Rp75 miliar,” jelasnya.

Dikatakannya, saat ini ratusan kilometer jalan provinsi tersebut mengalami kerusakan dari berbagai tingkatan, mulai dari kerusakan berat sampai ringan. Untuk meminimalisir kerusakan tersebut, pihaknya telah mengajukan penambahan anggaran disetiap pembahasan APBD Riau.

“Sudah berkali-kali kami ajukan untuk penambahan anggaran perawatan jalan yang rusak itu, tapi selalu mentah ditingkat pembahasan Bappeda dan Dewan,” tutupnya.(gus)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook