AIR MOLEK (RIAUPOS.CO) – Sebanyak 53 mahasiswa program Strata Satu jurusan Pendidikan Agama Islam Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Nurul Falah Air Molek di wisuda di Gedung Buana Sakti Air Molek, Sabtu (16/01). Dari pelaksanaan wisuda tersebut, tampil sebagai lulusan berprestasi dan terbaik dengan predikat cumlaude yakni Suryani dengan IPK 3,77.
Pelaksanaan wisuda tersebut dihadairi langsung oleh Asisten Pemerintahan dan Kesra Drs H Asryan Msi. Selain itu juga tampak hadir turut dihadiri Anggota DPRD Inhu Jepriadi, Kakan Kemenag Kabupaten Inhu Drs H Abdul Kadir, Ketua STAI Nurul Falah Air Molek Drs H Mujtahid Thalib, Kopertais Wilayah XII Riau Kepulauan Riau DR H Muhammad Syaifuddin MAg, Camat Pasir Penyu Syahruddin S.Sos MT serta undangan lainnya.
Dalam kesempatan itu, Asisten Pemerintahan dan kesra Drs H Asrian Msi menyampaikan apresiasi sekaligus merasa bangga terhadap STAI. Karena pada tahun ini kembali berhasil mewisuda sebanyak 53 orang wisudawan.
Hal ini menunjukkan bahwa, kemajuan pendidikan khususnya di Kabupaten Inhu semakin penting untuk terus diperjuangkan. “Tantangan dalam dunia pendidikan kedepannya pastinya akan semakin kuat dan iman pun juga harus kuat,” ujarnya.