PEDULI KABUT ASAP

WCI Bagikan 3000 Masker N95 di Dua Titik

Riau | Sabtu, 17 Oktober 2015 - 12:59 WIB

WCI Bagikan 3000 Masker N95  di Dua Titik
Salah satu anggota komunitas WCI terlihat membagikan masker N 95 kepada salah seorang pengendara sepeda motor di Simpang Empat SKA, Sabtu (17/10). (SUSANTO/RIAUPOS.CO)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO)-Dampak kabut asap asap masih dirasakan oleh masyarakat Riau, terutama bagi kesehatan masyarakat. White Car Indonesia (WCI) Riau peduli korban asap tergerak dengan membagi-bagikan masker jenis N95 pada pengguna jalan, Sabtu (17/10/2015) pagi.

Pembagian masker jenis N95 dilakukan didua titik yaitu di Simpang Empat SKA dan Jembatan Siak III Rumbai.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

WCI Riau membagikan sebanyak 3.000 masker jenis N95, masker jenis ini dibagikan untuk anak-anak dan orang dewasa. Diutamakan khusus untuk anak-anak pengendara sepeda motor.

Kegiatan ini sebagai keikut sertaan komunitas WCI yang ada di Provinsi Riau umumnya dan Pekanbaru khususnya, ikut prihatin akan bencana kabut asap yang melanda Provinsi Riau dalam beberapa bulan belakangan.

"Pembagian masker jeni N95 untuk mencegah dari dampak negatif kabut asap, karena dampak kabut asap sudah melanda segala aspek kehidupan masyarakat di Riau. Harusnya pemerintah cepat bertindak dengan kejadian ini, agar masyarakat dapat menghirup udara yang segar tidak tercemar seperti sekarang ini," ujar Seksi Keanggotaan WCI Riau, Teguh.

Laporan: Susanto

Editor: Yudi Waldi









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook