MEDIA-TNI

Kapenrem 031/WB Ajak Wartawan Dukung Kinerja Korem

Riau | Jumat, 17 September 2021 - 14:15 WIB

Kapenrem 031/WB Ajak Wartawan Dukung Kinerja Korem
Kapenrem 031/WB Mayor Syukri Hendri berfoto bersama wartawan yang biasa melakukan peliputan di Korem 031/WB usai melangsungkan pertemuan di salah satu kafe di bilangan Jalan Dr Sutomo, Jumat (17/9/2021). (AFIAT ANANDA RIAUPOS.CO)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Kepala Penerangan Korem (Kapenrem) 031/WB Mayor Syukri Hendri dan jajaran, melaksanakan pertemuan bersama insan pers, Jumat (17/9/2021). 
 
Pertemuan yang dilangsungkan di salah satu kafe di bilangan Jalan Dr Sutomo ini, berkenaan dengan perkenalan dan silaturahmi kapenrem yang baru menjabat bersama wartawan.
 
Dalam kesempatan itu, Kapenrem Mayor Syukri meminta masukan kepada wartawan yang biasa melakukan peliputan di lingkungan Korem 031/WB. Tujuannya tidak lain adalah untuk mendukung kinerja Korem serta memberikan masukan dan kritik. 
 
Menurut dia, hubungan antara Korem dengan wartawan sebagai ujung tombak pemberitaan sangat penting untuk memberi tau masyarakat tentang apa saja yang telah di perbuat Korem 031/WB.
 
“Wartawan dan media merupakan mitra strategis Korem 031/WB untuk mendukung kerja-kerja kami di TNI. Termasuk juga memberikan perluasan informasi kepada masyarakat. Apalagi pada perkembangan teknologi digital saat ini, peran media sangat penting untuk meluruskan informasi hoaks,” ujar Kapenrem.
 
Dari pihak wartawan memberi masukan kepada Kapenrem agar informasi yang ada pada Korem 031/WB agar bisa lebih terbuka lagi. Serta memberikan data secara realtime. Sehingga pemberitaan yang disajikan bisa lebih aktual dan lebih kaya informasi.
 
Permintaan itupun disanggupi Mayor Syukri. Ia memastikan seluruh informasi yang memang merupakan konsumsi masyarakat, akan diberikan secara cepat dan faktual. Sehingga pekerjaan wartawan dalam membuat beritapun bisa terbantu.
 
“InsyaAllah masukan tersebut akan kami realisasikan dan kedepan kita dapat bekerjasama dengan baik dan lebih terbuka lagi,” pungkasnya.
 
Laporan: Afiat Ananda (Pekanbaru)
 
Editor: Erwan Sani









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook