Riau Tolak 65 Personel Anies Bantu Padamkan Karhutla

Riau Selasa, 17 September 2019 - 14:11 WIB

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Riau, Edwar Sanger. foto: dok/riaupos

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Keinginan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan untuk membantu memadamkan kebakaran hutan dan lahan (karhurla) di Riau dengan mengirimkan 65 personel ke Bumi Lancang Kuning, ditolak Pemerintah Provinsi Riau. Penolakan dengan berbagai pertimbangan.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Riau Edwar Sanger mengatakan, petugas di Riau sudah banyak yang disebar di lapangan dan terus berupaya memadamkan api karhutla pada titik-titik yang terpantau.

Baca Juga : Tamsil Linrung Sebut AMIN Dapat Dukungan HMI, Optimistis Masuk Putaran Kedua

"Kita sudah tolak dari kemarin itu sebenarnya,” ujar Edwar Sanger ketika dikonfirmasi perihal niat baik Pemprov DKI yang mengirimkan personelnya.

Bahkan menurut informasi yang diterima Riau Pos dari Jakarta, Selasa (17/9) pagi, 65 petugas sudah dilepas oleh Gubernur Anies. Terkait hal ini, BPBD Riau enggan berkomentar lebih jauh dengan alasan sudah menolak lebih dulu.

Baca Juga : Cak Imin: Para Kyai Tolak Uang Besar

"Karena begini, kita masih mampu dan banyak personel di lapangan yang terus bekerja keras,” sambung mantan Pj Wali Kota Pekanbaru tersebut.

Disinggung apa langkah Pemprov Riau jika petugas tersebut tetap tiba di Pekanbaru dalam waktu dekat, Sanger tampaknya tidak mau berkomentar lebih jauh.

Baca Juga : Diduga Gelapkan Pajak, Jubir Timnas AMIN Ditahan Aparat Kejaksaan Jakarta Timur

Menurut informasi, 65 petugas yang dikirim berasal dari Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan DKI Jakarta sebanyak 25 orang, Dinas Kesehatan DKI Jakarta sebanyak 10 orang yang akan membuat dua posko dan BPBD sebanyak 5 orang. Kemudian dari Dinas Sosial DKI Jakarta sebanyak 10 orang, tim relawan Jakarta sebanyak 10 orang, serta tim pendukung sebanyak 5 orang.

Baca Juga : Anies Janjikan Kelancaran Suplai Solar ke Nelayan

Sumber : Eka G Putra/Jawapos.com
Editor : Deslina

Tag : karhutlaaniestolak bantuan dki

BERITA LAINNYA

Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Ajak Masyarakat Bersatu Bangun Bengkalis

Ingatkan Kepala Daerah Jaga Kamtibmas

Dirikan Tenda Tanggap Darurat di Wilayah Banjir

Kerukunan Antarsuku Dorong Pembangunan di Riau