INDRAGIRI HILIR

Jangan Sungkan Laporkan Tindak Kriminal

Riau | Kamis, 17 Agustus 2017 - 10:53 WIB

Jangan Sungkan Laporkan Tindak Kriminal
AKBP Dolifar Manurung SIK

TEMBILAHAN (RIAUPOS.CO) - Kapolres Indragiri Hilir (Inhil) AKBP Dolifar Manurung SIK mengajak masyarakat langsung melaporkan kepada pihaknya jika terjadi tindak kriminal dan pidana lainnya.

Dengan begitu, pihaknya akan dengan cepat memberikan pertolongan, hingga sampai melakukan pengungkapan. Namun sebelum itu dilakukan identifikasi kejadian.  

Baca Juga :Inhil Siap Adopsi Rencana Aksi Daerah Riau

‘’Langkah awal adalah pertolongan, kemudian olah tempat kejadian perkara (TKP) dan mengidentifikasi jejak yang ditinggalkan pelaku kejahatan di satu TKP,’’ kata Kapolres, Rabu (16/8).

Jika langkah-langkah itu cepat diambil, maka petugas juga bisa dengan cepat melakukan pengejaran. Kapolres juga memahami tidak semua masyarakat berani dalam memberikan laporan atas kejadian yang sudah menimpanya.

‘’Ini tugas teman-teman Bhabinkamtibmas menyosialisasikan kepada masyarakat supaya tidak segan dan takut membuat laporan,’’ papar Kapolres.

Sedikit diceritakannya peristiwa perampokan di Kecamatan Enok beberapa hari lalu, di mana korbannya lambat dalam membuat laporan kepada petugas. Hal demikian diharapkan kapolres tidak sampai terjadi lagi.

Kurnain yang menjadi korban perampokan saat itu enggan melapor, dengan alasan lokasi rumahnya cukup jauh dengan kantor polisi. Namun setelah diberikan penjelasan, akhirnya korban membuat laporan resmi.  “Di sinilah peran serta masyarakat dalam membantu tugas-tugas kita di lapangan. Kami akan sangat kesulitan tanpa adanya informasi,’’ sebut Kapolres.  

Kasus yang belakangan ini cukup menjadi perhatian, yakni narkoba. Kejahatan narkoba diyakini telah tersistem oleh pelaku-pelakunya. Di sana juga dibutuhkan peran masyarakat, terutama dalam pencegahan.(ind)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook