KAMPAR

Plt Gubernur dan Rombongan Minati Palito Daun

Riau | Senin, 16 November 2015 - 10:06 WIB

Plt Gubernur dan Rombongan Minati Palito Daun
humas pemkab kampar TINJAU STAN: Ketua Tim Penggerak PKK Kampar Hj Eva Yuliana Jefry mendampingi Plt Gubri Arsyadjuliandi Rachman saat meninjau stan Kampar pada MTQ Siak, Sabtu (14/11/2015).

KAMPAR (RIAUPOS.CO) - Setelah secara resmi membuka stand bazar Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) XXXIV tingkat Provinsi Riau di Kabupaten Siak, Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Riau Ir H Arsyadjuliandi Rachman MBA langsung mengunjungi stan bazar Kabupaten Kampar, Sabtu (14/11).

Saat mengunjungi stan Kampar Plt Gubernur Riau dan rombongan langsung menuju produk makan khas kampar yakni Palito Daun, tak hanya Plt Gubri saja, kunjungan yang juga diikuti para rombongan pejabat tinggi dari Pemprov Riau dan pejabat kabupaten/kota yang mendampingi beliau juga diberikan satu-satu oleh gubernur.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Makanan yang pernah mendapat rekor Muri ketegori Palito Daun terbanyak pada 2013 tersebut, memang langkah dan disukai banyak orang. Di samping itu, makanan khas lainnya yani Degan Klamut atau yang disebut “Dekla”. Dimana dekla merupakan minuman air kelapa dingin yang dicampur jely, selain itu, dadio, kue jalo, kue bolu, jeruk Kuok.

Plt Gubernur saat mencicipi berbagai makanan khas Kampar tersebut menanyakan makanan terbaru Kampar yakni gorengan jamur yang beberapa waktu lalu Plt Gubri juga disuguhi oleh Bupati Kampar H Jefry Noer gorengan jamur di Kubang Jaya Siak Hulu. Plt Gubernur mengungkapkan bahwa ternyata Kampar memiliki berbagai makanan yang sangat luar biasa, sehingga perlu lebih dipromosikan agar daerah lain mengetahui dan menggemari makanan tersebut.

Sementara itu Hj Eva Yuliana SE selaku pembina stan bazar Kampar menjelaskan, memang pada saat perhelatan baik MTQ, Riau Expo, maupun iven nasional, pihaknya terus menampilkan makanan-makanan khas kampar yang banyak disukai kalangan masyarakat.

‘’Pada MTQ di Siak ini kita berikan yang terbaik untuk pengunjung khususnya warga Siak untuk bisa menikmati makanan khas Kampar sendiri,’’ ucapnya.   

Anggota DPRD Riau tersebut juga mengungkapkan memang tujuan Kampar untuk ikut mermaikan stan bazar pada MTQ ini bukanlah semata-mata untuk mengejar predikat terbaik, tetapi bagaimana untuk semua pengunjung baik dari daerah kabupaten/kota lainnya bisa menikmati dengan apa yang disediakan di stan tersebut. Selain menyajikan aneka makanan khas, di stand juga dipamerkan produk-produk unggulan.(adv/mal)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook