SIAK

Pelaksanaan Zikir dalam Deraian Air Mata

Riau | Jumat, 16 Oktober 2015 - 11:13 WIB

Pelaksanaan Zikir dalam Deraian Air Mata
Syamsuar

SIAK (RIAUPOS.CO) - Ribuan masyarakat Siak tak mampu menahan air matanya, saat mengikuti zikir bersama yang dipandu dai kondang Ustaz Arifin Ilham, Kamis (15/10) pagi, di KomplekS Islamic Centre Masjid Sultan Syarif Hasyim.

Air mata mereka tumpah, tak kala mendengar tausiyah yang disampaikan Arifin Ilham tentang bakti kepada orangtua. ‘’Begitu besar jasa dan pengorbanan orangtua kita. Namun acap kali kita lupa dan mengabaikannya,’’ kata Arifin Ilham.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Semua manusia lahir dan seperti ini, tak lepas dari jasa kedua orangtua. Karena itu jangan sesekali durhaka apalagi mengabaikan orangtua. Ironisnya, di tengah kemajuan teknologi, rezeki dan nikmat yang diberikan lebih dari mencukupi, justru lupa segala-galanya. Padahal apa yang kita raih dan capaian keberhasilan kita tak lepas dari restu orangtua dan Allah SWT.

‘’Bersyukurlah para jamaah yang masih memiliki kedua orangtua. Dapat menjaga dan merawatnya,’’ kata Arifin dengan suara serak. Zikir bersama ini berlangsung syahdu dan khusuk. Para jamaah yang mengikuti zikir dengan seksama dan fokus melantunkan kalimat toyibah.

Tak ketinggalan Bupati Siak Drs H Syamsuar MSi, Wakil Bupati Drs H Alfedri MSi, Sekda Drs H Tengku Said Hamzah, pejabat di lingkungan Pemkab dan Forkopimda larut dalam zikir tersebut sampai selesai.

Sebelumnya, Bupati Syamsuar mengatakan, zikir akbar bersama ini adalah bagian dari rangkaian memperingati hari jadi Kabupaten Siak ke-16 serta Tahun Baru Islam 1437 Hijriyah.

Kegiatan zikir ini merupakan upaya mendekatkan diri kepada Allah serta memperingati 1 Muharam 1437 H, sehingga kita nantinya bisa memperbaiki segala kesalahan dan kelalaian di masa lalu serta bisa meningkatkan ketakwaan kepada Allah SWT.

Sejalan dengan visi misi Kabupaten Siak, akan mewujudkan masyarakat yang agamis, sehingga nantinya ini harus kita wujudkan sesuai dengan budaya Melayu yang identik dengan Islam sesuai dengan harapan kita semua.

‘’Inilah tugas kita bersama dengan upaya mewujudkan negeri Melayu menjadi negeri yang agamis dan dilindungi oleh Allah SWT dari segala macam musibah dan bencana,’’ sebut Syamsuar.

Selanjutnya beliau juga mengatakan tak lama lagi Kabupaten Siak akan menjadi tuan rumah pelaksana MTQ Provinsi Riau yang kedua kalinya. ‘’Kepada masyarakat agar bersama-sama ikut menyukseskan terselengaranya acara MTQ tingkat Provinsi Riau,’’ pinta dia.(adv/mal)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook