Bupati Kukuhkan Anggota Paskibraka

Riau | Kamis, 16 Agustus 2018 - 15:00 WIB

Bupati Kukuhkan Anggota Paskibraka
PASANG KENDIT: Bupati Rohul H Sukiman memasang kendit kepada perwakilan anggota Paskibra saat mengukuhkan 34 anggota Paskibra di Convention Hall Islamic Center Pasirpengaraian, Rabu (15/8/2018).

ROHUL (RIAUPOS.CO) - BUPATI Rokan Hulu H Sukiman mengharapkan pelaksanaan upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke-73 tingkat kabupaten yang digelar di halaman Kantor Bupati, Jumat (17/8) (besok, red) berjalan lancar, sukses dan tidak ada kesalahan dalam melaksanakan tugas mulia itu.

Baca Juga :Ingatkan Kepala Daerah Jaga Kamtibmas

‘’Kita minta anggota Paskibra Rohul yang diberi amanah untuk dapat melaksanakan tugas dan tanggungjawabnya dengan sungguh-sungguh. Hindari kesalahan sekecil apapun, sebab itu dapat mengganggu suasana dan khidmatnya upacara peringatan Hut Kemerdekaan RI ke-73 di kantor bupati,’’ ungkap Bupati Rohul H Sukiman, Rabu (15/8) usai mengukuhkan 34 anggota Paskibra Rohul dalam upacara yang digelar di Convention Hall Islamic Center Pasirpengaraian.

Mantan Dandim Indragiri Hilir itu menyampaikan pesan secara khusus kepada anggota Paskibraka Kabupaten Rokan Hulu yang telah diberi amanah untuk melaksanakan tugas dan tanggungjawabnya dalam pengibaran dan penurunan Bendera Merah Putih, harus siap mental dan jaga kesehatan menjelang melaksanakan tugas.

Karena, disaat pelaksanaan pengibaran Bendera Merah Putih, seluruh para tamu undangan dan peserta upacara matanya tertuju kepada anggota Paskibra Rokan Hulu yang melaksanakan tugas.

Pengukuhan anggota Paskibraka Rohul tersebut, ditandai dengan pemasangan Kendit oleh Bupati Rohul H Sukiman, kepada dua orang perwakilan anggota Paskibraka Rohul. Turut disaksikan Forkopimda, Staf Ahli Bupati Rohul, sejumlah kepala dinas, badan dan kantor di lingkungan Pemkab Rohul.

Panitia Diklat Paskibraka Rohul, Kepala UPTD Pendidikan Kecamatan dan Kepala Sekolah yang anak didiknya dikukuhkan sebagai Anggota Paskibra, Pelatih Paskibra TNI, Polri serta hadir para orangtua dari Anggota Paskibra Rohul.

Sukiman optimis, 34 anggota Paskibra Rohul yang diberi amanah untuk mengibarkan dan menurunan bendera merah putih pada upacara Peringatan HUT RI ke-73, dapat melaksanakan tugasnya dengan baik.(adv)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook