SIAK

Perusahaan Diminta Bina Pelaku Ekonomi Kreatif

Riau | Rabu, 16 Maret 2016 - 10:42 WIB

SIAK (RIAUPOS.CO) - MENGHADAPI Masyarakat Ekonomi Asean (MEA), perusahaan yang berdomisili di Siak diminta agar melakukan pembinaan sekaligus jadi bapak angkat bagi pelaku ekonomi kreatif. Sebab, ekonomi kreatif jadi peluang tersendiri dalam menyiasati MEA.

Dari fakta di lapangan pelaku ekonomi kreatif merasa kesulitan, dalam melakukan usahanya, terutama modal dan juga bahan baku. Ada pelaku ekonomi kreatif ingin mengolah limbah.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Tapi oleh perusahaan hal itu dikomersilkan. “Ini harusnya bisa didudukkan oleh perusahaan bersama pelaku ekonomi kreatif,” kata Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan dan Koperasi (Kadiseprindagkop) Siak, Wan Bukhori, Selasa (15/3).

Menurut Wan Bukhori, perusahaan harusnya dapat memahami sekaligus melakukan pembinaan terhadap pelaku ekonomi kreatif.

Saat ini pemerintah melalui Kementrian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif sedang gencar-gencarnya menggalakkan ekonomi kreatif seperti hasil kerajinan tangan, dan lainnya.

Hal Ini pun menjadi potensi besar dalam peningkatan ekonomi masyarakat. Sebab itu, Wan Bukhori  meminta agar perusahaan di Siak ikut andil dalam mendukung, dan membina pelaku ekonomi kreatif, sekaligus jadi bapak angkatnya.(adv/a)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook