Disbun Bantu Petani Karet Kuansing

Riau | Minggu, 15 September 2013 - 06:47 WIB

PEKANBARU (RP) - Pemerintah Provinsi Riau melalui Dinas Perkebunan Riau memberikan bantuan perluasan karet di Kuantan Singingi. Langkah tersebut dilakukan, mengingat terdapat beberapa kendala teknis dalam pengembangan perkebunan karet di kawasan tersebut.

Informasi itu disampaikan Kepala Dinas Perkebunan Riau, Drs Zulher MS kepada Riau Pos, Sabtu (14/9) di Pekanbaru. Menurutnya, bantuan tersebut diberikan disesuaikan dengan keperluan petani karet. ‘’Ya, kita baru saja memberikan bantuan perluasan kebun karet kepada kelompok tani Bangkit Maju di Desa Pesikaian Kecamatan Cerenti. Mudah-mudahan bantuan itu dapat membantu perekonomian masyarakat,’’ tuturnya.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Saat ditanyakan mengenai bantuan yang diberikan, dia mengatakan disalurkan untuk kebun karet seluas 50 hektar. Dengan rincian bantuan, 25.000 batang bibit karet, 2,5 ton pupuk urea, 2,5 ton pupuk phospat, 100 liter herbisida.

Dukungan yang diberikan dinilai berperan positif dalam mendukung produktifitas hasil perkebun karet. Zulher berharap agar masyarakat dapat memaksimalkan bantuan ini dan dikelola dengan maksimal.

‘’Bantuan ini kita berikan kepada kelompok tani yang layak untuk menerima. Ini berperan agar taraf kehidupannya dapat meningkat. Sehingga, pertumbuhan ekonomi dari sektor perkebunan akan terdongkrak,’’ imbuh mantan Sekda Kabupaten Kampar itu.(rio)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook