ROHUL

Bersih dari Aliran Sesat dan Radikalisme

Riau | Selasa, 15 Maret 2016 - 09:39 WIB

PASIRPENGARAIAN (RIAUPOS.CO) - Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Rokan Hulu menyatakan untuk saat ini, daerah yang dijuluki Negeri Seribu Suluk masih aman dari aliran sesat dan radikalisme.

Kendati terendus adanya isu, namun belum ada dampaknya di tengah-tengah masyarakat.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Pernyataan tersebut diungkapkan Kepala Badan Kesbangpol Rohul Drs Budhia Kasino, Senin (14/3) di ruang kerjanya.

‘’Meskipun ada isu-isu berkembang, terkait ajaran sesat atau aliran radikalisme, namun dampaknya di tengah-tengah masyarakat untuk saat ini belum ada,’’ujarnya

Untuk mencegah masuknya aliran sesat dan radikalisme di Rokan Hulu, menurutnya, harus ada kerja sama antara Pemkab Rohul khususnya Badan Kesbangpol, termasuk kontribusi aktif dari pihak kepolisian, TNI dan organisasi masyarakat maupun tokoh lintas agama lainnya.

‘’Setiap tahun kita terus dilakukan kegiatan deteksi dini, untuk mencegah berkembangannya aliran sesat dan radikalisme, baik yang datang dari eksternal dan internal.

Kita aktif pantau, baik yang berkaitan dengan aliran kepercayaan, Organisasi masyarakat (Ormas) dan komponen masyarakat lainnya di Rokan Hulu,’’ujarnya.(adv/a)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook