STOK BERAS 270 TON

Kadissos: Untuk Bantuan Bencana, Stok Beras Riau Cukup!

Riau | Jumat, 15 Januari 2016 - 20:13 WIB

PEKANBARU (RIAU POS.CO) - Stok persediaan beras yang ada di Pemerintah Daerah Riau saat ini mencapai 270 ton, terdapat di Badan Ketahanan Pangan sebanyak 250 Ton, dan di Dinas Sosial Riau sebanyak 20 Ton.  Hal tersebut sangat mencukupi untuk ketersedian bantuan kepada daerah yang dilanda bencana.

 Kepala Dinas Sosial Provinsi Riau, Syafruddin mengatakan, dengan persediaan itu maka masyarakat yang terkena bencana alam  tidak perlu khawatir terkait stok beras yang ada salah satunya di empat desa Kecamatan Kampar Kiri Hulu, Kabupaten Kampar, Riau ini sangat memprihatinkan.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

"Untuk stok beras kita aman,  mencapai 270 ton, terdapat di Badan Ketahanan Pangan sebanyak 250 Ton, dan di Dinas Sosial Riau sebanyak 20 Ton.  Namun hingga kini akses jalan di empat desa itu, yakni Lubuk Bigau, Kebun Tinggi, Tanjung Permai dan Pangkalan Kapas belum lancar," katanya.

Bahkan kata Syafrudin, kondisinya pun semakin parah dengan membuat perekonomian di sana lumpuh total. Karena jalan tak lagi bisa dilalui. Untuk itu pemerintah daerah memintah pemerintah kabupaten Kampar mengirimkan alat beratnya untuk membuka akses jalan untuk  mempermudah pengiriman bantuan.

Laporan: Dofi Iskandar

Editor: Yudi Waldi









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook