ROKAN HULU

Polisi Amankan 3 Pelaku Pungli di Bonai Darussalam

Riau | Jumat, 15 Januari 2016 - 09:57 WIB

PASIRPENGARAIAN (RIAUPOS.CO) - Kendati organisasi masyarakat atau oknum masyarakat di Kecamatan Bonai Darussalam telah berjanji kepada pihak Polres Rohul tidak akan mengulangi melakukan pungutan liar (Pungli) terhadap sopir truk, tanki dan mobil barang yang melintasi  ruas jalan provinsi Kota Tengah-Jurong-Duri, Kecamatan Mandau Kabupaten Bengkalis, namun aktivitas pungli tetap saja terjadi. 

Aksi ini kembali dikeluhkan oleh para sopir truk. Polsek Bonai Darussalam pun bertindak dengan menggelar operasi premanisme dan penangkapan terhadap tiga pelaku pungli di jalan lintas Rohul-Duri tepatnya di Desa Pauh, Kecamatan Bonai Darussalam, Selasa (12/1).

Kapolres Rokan Hulu AKBP Pitoyo Agung Yuwono SIK MHum melalui Paur Humas Polres Rohul Ipda Efendi Lupino, Rabu (13/1) malam mengatakan, Polsek Bonai Darussalam telah mengamankan oknum masyarakat yang melakukan pungli terhadap para sopir truk yang melintasi ruas jalan provinsi di Desa Paud, Kecamatan Bonai Darussalam.
Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Ditangkapnya ketiga pelaku pungli yang kini diamankan di Mapolsek Bonai Darussalam di antaranya GD, PP, JL. Dari hasil pelaksanaan operasi yang dipimpin Kapolsek Bonai Darussalam Ipda H Ali Imran bersama personel. ‘’Saat ini para pelaku pungli telah diamankan di Polsek Bonai Darussalam guna dimintai keterangannya.’’jelasnya.

Dijelaskannya, tiga oknum masyarakat yang diamankan tersebut, tertangkap tangan saat sedang melakukan pungli di jalan provinsi yang berada di Desa Pauh, Kecamatan Bonai Darussalam. Ditangkapnya pelaku pungli ini, karena adanya laporan dari sejumlah sopir truk perusahaan, ketika mereka melintasi ruas jalan provinsi menuju arah Duri, mereka melakukan aksi pemaksaan, dan telah mengarah aksi premanisme.

Effendi menambahkan, pada 6 November 2015 lalu, Tim Khusus yang dibentuk Kapolres Rohul melakukan operasi pemberantasan premanisme di jalan lintas provinsi di Kecamatan Bonai Darussalam. Pada malam itu, tim mengamankan 16 orang warga yang melakukan pungli.(epp)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook