ROKAN HILIR

Idealnya Setiap Daerah Punya Puskeswan

Riau | Senin, 14 Desember 2015 - 11:43 WIB

ROHIL (RIAUPOS.CO) - SEKUMPULAN hewan ternak besar seperti sapi dan kerbau yang diusahakan oleh masyarakat berkeliaran bebas di hamparan lahan hijau yang terdapat di Pulau Tilan, Kecamatan Tanahputih. Potensi peternakan yang besar ini membuat pihak Dinas Pertanian dan Peternakan (Distanak) kembali merencanakan menghadirkan Puskeswan di semua daerah.

‘’Idealnya, setiap daerah di wilayah Kabupaten Rohil harus punya puskeswan,’’ kata Kepala Dinas Pertanian dan Peternakan Kabupaten Rohil, Ir Muslim yang dihubungi Riau Pos,  Ahad (13/12) di Bagansiapiapi.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Pertimbangannya, tambah Muslim,  agar dapat melayani kesehatan ternak masyarakat. Karena, ternak yang dimiliki oleh masyarakat bukan saja berupa sapi, lembu, kerbau atau kambing saja. Melainkan ada ternak golongan unggus seperti ayam dan itik serta burung.

Kemudian, lanjut Muslim,  hewan piaraan seperti anjing dan kucing serta kera.’Intinya, potensi di sektor peternakan di wilayah Kabupaten Rohil ini, cukup besar. Sehingga,  dipandang perlu untuk dilakukan penanganan yang serius.

Setelah meresmikan Puskeswan Tanjungmedan yang memiliki daya jelajah ke wilayah Kecamatan Tanjungmedan dan Kecamatan Pujud, Dinas Pertanian dan Peternakan Kabupaten Rohil di tahun anggaran 2016 melalui DAK merencanakan membangun dua Puskeswan lagi. Kedua Puskeswan tersebut direncanakan dibangun di wilayah Kecamatan Simpangkanan dan Kecamatan Rimbamelintang.

Pertimbangannya, lanjut Muslim,  sektor peternakan di dua daerah sentra tersebut dinilai sangat potensi dan dapat untuk ditumbuhkembangkan di masa mendatang. ‘’Begitu fasilitasnya disiapkan, maka personelnya juga harus disiapkan. Semuanya dilakukan secara bertahap,’’ kata Muslim. (adv/a)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook