SIAK (RP)- Kapal Motor (KM) Koto Jaya bermuatan sembako, Sabtu (13/4) sekitar pukul 05.00 WIB menabrak kapal tongkang Kim Heng 189 tugboat Citra 03 membawa kayu, di Desa Sungai Tengah, Kecamatan Sabak Auh, Kabupten Siak. Meski tak menelan korban jiwa, KM Koto Jaya tenggelam.
Peristiswa itu terjadi saat KM Koto Jaya yang dinakhodai Syafrizal berlayar dari Pekanbaru menuju Batam. Sementara tugboat Citra yang dikemudikan Jufri, berlayar dari Bukit Batu, Kabupaten Bengkalis dengan tujuan Indah Kiat, Perawang, Kabupaten Siak. Sekitar 100 meter menuju jembatan (arah Bukit Batu) di Sungai Siak, kapal yang berlawanan arah tersebut bertabrakan. Akibatnya, KM Koto Jaya tenggelam dan tongkang Kim Heng 189 bocor. Enam anak buah kapal KM Koto Jaya dan tugboat Citra 03 selamat.
‘’Dugaan sementara, penyebab tabrakan itu karena nakhoda KM Koto Jaya tak melihat ada kapal melintas. Namun saat hendak mengelak, tak terhindari lagi, kapal sudah bertabrakan,’’ kata Kapolres Siak AKBP Sugeng Putut Wicaksono SIK. ‘’Kedua kapal kini diamankan di pinggir sungai,’’ tambahnya. Putut menyebutkan, penyelesaian kasus ini diserahkan ke Adpel Syahbadar Sungai Pakning, wilayah kerja Kecamatan Sungai Apit.
Rahmad (43) warga Desa Teluk Masjid, Kecamatan Sungai Apit, mengatakan, kejadian itu diketahuinya saat menunaikan Salat Subuh di masjid yang tak jauh dari tempat kejadian perkara. Saat itu ia mendengar bunyi keras. ‘’Tahunya pas hari mulai terang, dua kapal bertabrakan,’’ katanya.
Kepala UPTD Dishub dan Infokom Siak, Qomaruddin, menambahkan ABK dan nakhoda kedua kapal itu masih diproses Syahbandar Sungai Apit. Kepala Pos Syahbandar Sungai Apit, Daulai saat dihubungi Riau Pos belum memberi jawaban, begitu juga dengan pesan pendek yang dikirim, belum dibalas.(aal)