INHIL

Masyarakat Sungai Intan Buat Sekat Kanal

Riau | Senin, 14 Maret 2016 - 10:28 WIB

INDRAGIRI HILIR (RIAUPOS.CO) - Untuk mengantisipasi kebakaran hutan dan lahan (karhutla),  masyarakat Desa Sungai Intan, Kecamatan Tembilahan Hulu, secara swadaya membuat sekat kanal.

Kepala Desa Sungai Intan, Ahmad Efendi mengatakan, kegiatan itu salah kepedulian warganya untuk membantu pemerintah dalam mengantisipasi terjadinya karhutla saat musim kemarau.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

“Kita hanya membantu bersama-sama aparat kepolisian. Pasalnya tahun lalu desa kita ini salah satu daerah yang menjadi lokasi kebakaran hutan dan lahan,” kata Efendi, Ahad (13/3).

Agar kejadian demikian tak sampai terulang lagi, warga secara bersama-sama memberikan dukungan terhadap program pemerintah untuk membuat sekat kanal. Dengan harapan tak akan terjadi musibah serupa.

“Jangan mentang-mentang sekat kanal kita buat lantas kita tidak memperhatikan hal yang mengakibatkan karhutla. Artinya kalau ada karhutla mari kita bahu-membahu menanganinya,” harap Efendi.

Karhutla merupakan bencana yang sangat merugikan berbagai aspek. Tak hanya kesehatan, namun juga merugikan aspek ekonomi. Bencana itu, sangat menjadi pembelajaran yang berharga bagi masyarakata.(ind)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook