Air Naik Drastis, PLTA Naikkan Bukaan Pintu Hingga 1,5 meter Sore ini

Riau | Jumat, 13 Desember 2019 - 15:29 WIB

Air Naik Drastis, PLTA Naikkan Bukaan Pintu Hingga 1,5 meter Sore ini
Elevasi air waduk PLTA Koto Panjang mendekati angka 84 mdpl siang ini. Foto Hedrawan Kariman/riaupos.co

KAMPAR (RIAUPOS.CO) - Unit Layanan PLTA Koto Panjang berencana menaikkan bukaan pintu spill way menjadi 150 cm atau 1,5 meter. Hal ini disampaikan Plt Unit Layanan PLTA Koto Panjang  Cecep Sofhan Anwar, menjelang siang tadi. Penyebabnya menurut Cecep, adanya peningkatan drastis air masuk (inflow) ke waduk PLTA.

 ’’Pagi tadi kami putuskan tidak menambah besaran pintu karena dari rata-rata inflow yang masuk ke waduk malam hari masih di bawah outflow.  Informasi terakhir malam hari dari beberapa daerah di hulu airnya juga cenderung turun. Namun pagi hari sekitar pukul 8.00 WIb pagi, inflow yang masuk bertambah dan informasi dari beberapa sungai di hulu mengalami kenaikan,’’ sebut Cecep.
Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Kenaikan elevasi dan inflow ke waduk PLTA Koto Panjang juga bergelombang. Pada pukul 10.00 WIB pagi tadi, elevasi waduk berada pada posisi 83.73 diatas permukaan air laut (mdpl) dengan inflow 1212.27 m3/s.

Lalu pada pukul 12.00 WIB elevasi waduk naik tipis ke 83.78 mdpl dengan inflow air yang masuk ke waduk meningkat drastis hingga tembus 2443.35 m3/s. Pada pukul 13.00 WIB siang kembali berubah, inflow turun ke angka 1520.16 m3/s. Lalu pada pukul 14.00,  elevasi air waduk kembali naik tipis ke posisi 83.80 mdpl. Dengan bukaan spill way masih 5 x 120 cm, inflow kembali naik tipis pada posisi 1522.26 m3/s.

 ’’Kami mendapat laporan dari pagi, ada beberapa kenaikan air sungai di sisi hulu yang menyebabkan inflow ke waduk PLTA bertambah. Maka dengan ini kami merencanakan menambah pembukaan 5x150 cm pada pukul 16.00 WIB sore ini,’’ sebut Cecep.

Laporan Hendrawan Kariman
Editor: Deslina









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook