PEKANBARU (RP) - Pergantian pucuk pimpinan terjadi pada dua Komando Distrik Militer (Kodim) dan satu Batalyon Infanteri (Yonif) yang ada di lingkup Komando Resor Militer (Korem) 031/Wirabima, Senin (12/8).
Tiga jabatan yang diisi oleh wajah baru ini adalah Komandan Kodim (Dandim) 0302/Inhu, Dandim 0313/Kampar dan Komandan Yonif (Danyonif) 132/Bimasakti.
Mereka yang melakukan serah terima jabatan (sertijab) ini adalah Letkol Arm Surya Darma Damanik kepada Letkol Inf Albert Panjaitan sebagai Dandim 0302/Inhu, lalu Letkol Inf Asep Dedi Darmadi menggantikan Letkol Inf Amarullah pada jabatan Dandim 0313/Kampar. Posisi Dedi Darmadi sebagai Danyonif 132/Bimasakti yang lowong diisi oleh Mayor Inf Hanryan Indrawira.
Dalam upacara sertijab yang masih dalam nuansa Idul Fitri 1434 H ini, ditandai dengan pelepasan tanda jabatan oleh Komandan Korem 031/Wirabima Brigjen TNI Teguh Rahardjo selaku inspektur upacara dan bertindak sebagai komandan upacara Wadanyonif 132/Bimasakti.
Dalam amanatnya saat sertijab ini, Danrem 031/Wirabima mengucapkan terimakasih dan penghargaan yang sebesar-besarnya kepada pejabat yang digantikan atas pengabdian yang telah diberikan selama bertugas.
’’Semoga kerja keras dan sumbangsih selama menjabat dan mengabdi menjalankan tugas negara selama ini dapat berguna saat menjalankan tugas yang baru nantinya,’’ ujar Teguh.
Selanjutnya dalam amanatnya pula, Danrem menyambut pejabat-pejabat yang baru.
’’Selamat bertugas, lanjutkan karya-karya terbaik yang pernah dilakukan oleh pejabat sebelumnya dan tingkatkan terus kerjasama dan kebersamaan serta kemanunggalan dengan seluruh aparat terkait dan komponen bangsa di wilayah ini,’’ harapnya.(ali)