Hari Ini, Dana BOS Dicairkan

Riau | Jumat, 13 Januari 2012 - 10:47 WIB

PEKANBARU (RP)- Kabar gembira untuk dunia pendidikan di Bumi Lancang Kuning. Pasalnya, hari ini Jumat (13/1), Pemerintah Provinsi Riau mulai mencairkan dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) untuk seluruh sekolah di kabupaten/kota se-Riau.

Komitmen itu diungkapkan Kepala Biro Keuangan Setdaprov Riau, Hardy Jamaluddin kepada Riau Pos, Kamis (12/1).

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

‘’Jika tidak ada kendala, Besok (hari ini, red) kita mulai mentransfer dana BOS ke sekolah-sekolah. Sehingga dapat dimanfaatkan sesuai peruntukannya,’’ terangnya.

Menurutnya, proses pencairan dana BOS dengan sistem langsung ke rekening sekolah merupakan kebijakan Pemerintah Pusat.

Dalam hal ini, Pemerintah Provinsi melalui tim yang dibentuk hanya berperan menfasilitasi penyaluran dana untuk menunjang peningkatan kualitas pendidikan.

‘’Tim diketuai Sekretaris Daerah Provinsi Riau yang didukung Dinas Pendidikan dan Biro Keuangan. Tim ini yang berperan sebagai perpanjangan tangan dalam mendistribusikan dana BOS,’’ papar Mantan Kepala Inspektorat Kabupaten Rohil itu.

Saat ditanyakan mengenai besaran dana BOS yang disalurkan, Hardy mengatakan dana BOS secara keseluruhan berjumlah Rp642 milyar. Sedangkan untuk tahap awal senilai Rp152 milyar di triwulan pertama.

‘’Prosesnya memang seperti itu. Besok (hari ini, red), dana BOS dicairkan langsung ke rekening sekolah. Sehingga dapat digunakan secara maksimal sesuai peruntukkannya. Ini juga berperan untuk menghindari penyalahgunaan dari alokasi dana pendidikan tersebut,’’ terangnya.

Sedangkan saat ditanya mengenai jumlah sekolah yang mendapatkan dana BOS, dia mengaku tidak mengetahui angka pasti. Hanya saja, pihaknya mendistribusikan bantuan tersebut, sesuai dari data yang diberikan Dinas Pendidikan kabupaten/kota se Riau.(rio)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook