KANDIS (RIAUPOS.CO) - Sempena peringatan Hari Pahlawan, masyarakat diingatkan untuk selalu mengenang jasa-jasa dan menghargai peninggalan para pahlawan, yakni berupa kemerdekaan bangsa Indonesia.
‘’Kita sepantasnya bisa menghargai jasa-jasa pahlawan yang telah berjuang demi kemerdekaan kita ini. Mereka mengorbankan segalanya untuk kemerdekaan,’’ ujar Camat Kandis Indra Atmaja, Rabu (11/11).
Dia mengatakan para pahlawan memiliki semangat yang tinggi dalam merebut kemerdekaan ini.
Diharapkan semangat ini terus berkobar dalam mempertahankan kemerdekaan itu. Kemerdekaan bangsa ini tercapai karena rakyat Indonesia mempunyai semangat perjuangan yang sangat tinggi.
‘’Kita yakin kemerdekaan bangsa ini tidak akan tercapai tanpa semangat. Untuk itu, marilah kita tetap bersemangat dalam menjaga stabilitas dan kemerdekaan kita ini,’’ imbuhnya.
Diharapakan dengan momentum hari pahlawan ini, kondisi stabilitas keamanan dan kenyamanan masyarakat Kecamatan Kandis akan tetap normal.(wik/mal)