Pemkab Pelalawan Beri Penghargaan 250 Tokoh

Riau | Sabtu, 12 Oktober 2013 - 08:21 WIB

PELALAWAN (RP) - Menyambut HUT ke-14 Pelalawan yang jatuh pada Sabtu (12/10), sebanyak 250 orang pendiri Kabupaten Pelalawan serta tokoh masyarakat yang berkontribusi besar dalam pembentukan daerah ini akan diberikan penghargaan oleh Pemkab Pelalawan.

Demikian disampaikan Kepala Dinas Kesejahteraan Sosial (Kadiskessos) Pelalawan Drs Fakhrizal MSi kepada Riau Pos, Jumat (11/10) kemarin di Pangkalankerinci.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

‘’Penghargaan ini adalah sebagai bentuk kepedulian Pemkab Pelalawan atas jasa para pendiri serta tokoh-tokoh di daerah ini yang telah ikut melahirkan Kabupaten Pelalawan,’’ terangnya.

Dijelaskannya, pemberian penghargaan pada 250 pendiri Kabupaten Pelalawan ini adalah mereka yang dahulunya berjasa dalam mempersiapkan, membentuk sampai melahirkan daerah ini.

Jumlah sebanyak itu terdiri dari Panitia Persiapan Pembentukan Pelalawan serta Panitia Musyawarah Besar Pembentukan Pelalawan.

‘’Memang, dari jumlah sekitar 250-an yang akan diberikan penghargaan oleh bupati, mungkin ada nama-nama yang tak tercantum, namun sebenarnya mereka juga memiliki andil dalam pembentukan daerah ini. Untuk hal itu, kami hanya mampu menyampaikan rasa terima kasih yang tak terhingga atas jasa-jasa yang telah mereka berikan serta sumbangsihnya pada daerah ini,’’ bebernya.

Pemberian penghargaan ini sendiri, sambungnya, akan diberikan pada syukuran HUT Kabupaten Pelalawan pada Sabtu (12/10) di Gedung Daerah Laksamana Mangkudiraja.

Selain penghargaan dari Pemkab Pelalawan yang akan diserahkan langsung oleh Bupati Pelalawan HM Harris, para pendiri itu juga akan menerima paket serta suvenir lainnya dari Pemkab Pelalawan.

‘’Ini mungkin tak seberapa jika dinominalkan dengan uang, soalnya memang perjuangan serta sumbangsih mereka bagi daerah ini takkan bisa diukur dengan uang atau apapun itu. Tapi ini adalah sebagai bentuk kepedulian dari Pemkab Pelalawan pada para pendiri di daerah ini,’’ paparnya.

Dan hal yang tak bisa dipungkiri lagi adalah, lanjutnya, bahwa Kabupaten Pelalawan bisa mencapai kondisi saat ini adalah karena peran para pendiri itu. Karena itulah, dalam masa kepemimpinan Bupati Pelalawan HM Harris serta Wabup Drs H Marwan ini, penghargaan untuk para pendiri Kabupaten Pelalawan mulai diberikan.

‘’Penghargaan pada para pendiri ini adalah hal yang pertama kali diadakan sejak Kabupaten Pelalawan berdiri,’’ ujarnya.

Ditambahkannya, bukan cuma itu, para tokoh yang dianggap layak pun pada HUT Pelalawan, Sabtu (12/10) akan diberikan penghargaan berupa santunan.

‘’Dengan adanya penghargaan ini, Pemkab Pelalawan berharap para pendiri daerah ini yang telah berjuang meneteskan keringat dalam mendirikan daerah ini tak terlupakan,’’ tutupnya.(adv/a)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook