Ribuan Warga Meriahkan Pawai Takbir

Riau | Senin, 12 Agustus 2019 - 10:14 WIB

Ribuan Warga Meriahkan Pawai Takbir
PUKUL BEDUG: Bupati Siak Drs H Alfedri didampingi Ketua DPRD Siak Indra Gunawan memukul beduk melepas peserta pawai takbiran Hari Raya Iduladha di Jalan Raja Kecik depan kompleks kediaman Abdi Praja, Sabtu malam (10/8/2019).

(RIAUPOS.CO) -- Ribuan masyarakat Kabupaten Siak menyemarakkan malam pawai takbiran menyambut Hari Raya Iduladha 1440 Hijriyah.

Pawai takbiran malam Hari Raya Iduladha diikuti 29 masjid dan musala dilepas oleh Bupati Siak Drs H Alfedri didampingi Ketua DPRD Siak Indra Gunawan di Jalan Raja Kecik depan kompleks kediaman Abdi Praja, Sabtu malam (10/8) .


Alfedri mengatakan, kegiatan ini merupakan acara rutin yang dilaksanakan oleh Pemkab Siak. Dengan harapan kegiatan seperti ini bisa terus berjalan sebagai sarana syiar Islam. “Takbir keliling ini tidak hanya sebagai syiar agama saja, melainkan juga menjadi bagian dari kebudayaan yang harus dilestarikan masyarakat,” ujarnya. 

Selain membawa obor, pawai dimeriahkan dengan iring-iringan mobil hias berupa replika Kakbah dan masjid.  Sepanjang rute pawai, takbir pun dikumandangkan dengan pengeras suara. Masyarakat pun turut mengabadikan momen tersebut dengan ponsel genggamnya. 

Seperti tahun sebelumnya  rute pawai takbir hari raya kurban  tahun ini, dimulai dari depan kediaman Bupati Siak menuju Jalan Sutomo, dan berakhir di depan Masjid Al Fatah. 

Kabag Kesra Setdakab Siak Rojali menyebutkan, pawai tersebut  terdiri dari 29 masjid dan musala. Kemudian pihaknya akan melakukan penilaian dan pemenang akan diumumkan pada salat Ied di Lapangan Tugu.(adv)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook