Sekda Kabupaten/Kota Tunggu Putusan Mendagri

Riau | Jumat, 12 Juli 2013 - 09:10 WIB

PEKANBARU (RP) - Pemerintah Provinsi Riau merumuskan hasil uji kepatutan dan kelayakan (fit and proper test) calon sekretaris daerah Pekanbaru, Kampar dan Bengkalis.

Ini dilakukan sebagai dasar rekomendasi untuk disampaikan ke Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Beberapa poin hasil dan masukan dari fit and proper test sudah dirampungkan. Hasil akhir untuk putusan penetapan sekda di tiga daerah itu tetap menunggu persetujuan Menteri Dalam Negeri.

Informasi itu diutarakan Sekretaris Daerah Provinsi Riau, Zaini Ismail kepada Riau Pos, Kamis (11/7) di Pekanbaru. Menurutnya, seluruh tahapan dan mekanisme sudah dilalui sesuai aturan dan ketentuan yang berlaku.

‘’Pastinya segera kita proses dan tindaklanjuti sesuai aturan yang ada. Tidak lama lagi, berkas tersebut akan kita tindaklanjuti ke pusat,’’ ungkapnya.

Plt Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Riau itu mengatakan perumusan hasil fit and proper test sedang diramu bersama tim Baperjakat Pemprov Riau. Dia menegaskan tidak akan menunda-nunda proses penunjukan pimpinan birokrat di tingkat kabupaten/kota se Riau tersebut.

Disinggung mengenai waktu penyampaian berkas tersebut ke tingkat pusat, dia mengaku belum dapat memastikannya. Pasalnya, masih ada beberapa tahapan yang harus dilalui.

Kendati demikian, dia menegaskan tidak akan menghambat proses tersebut. Bahkan, Zaini berkomitmen untuk menggesa penyelesaian tahapan tersebut, agar dapat segera diketahui hasil penunjukan sekda tersebut.

‘’Tentunya segera kita proses. Kita juga ingin cepat disampaikan ke pusat. Mudah-mudahan dalam waktu dekat ini sudah dapat kita finalkan. Kita tunggu saja,’’ imbuh Zaini.

Seperti diberitakan sebelumnya, Tim Baperjakat sudah mulai melakukan fit and proper test delapan calon sekda Kabupaten Kampar, Pekanbaru dan Bengkalis. Delapan Calon Sekda tersebut di antaranya, HM Noer Asisten II Setko Pekanbaru, H Syofian Kepala Bappeda Kota Pekanbaru dan H Syukri Harto Asisten III Setko Pekanbaru.

Sedangkan calon sekda untuk Kabupaten Kampar yakni, Zulfan Hamid Asisten II Setdakab Kampar, Mawardes Staf Ahli Bupati dan Jawahir juga staf ahli Bupati Kampar. Sementara calon sekda Kabupaten Bengkalis, hanya dua yang hadir. Pasalnya, seorang calon yakni Mukhlis Kepala Inspektorat Bengkalis tidak dapat hadir mengikuti tes.(adv/b)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook