SOAL DANA DAK

Syafril Tamun: APBD Riau Seperti Lauk dalam Belanga!

Riau | Jumat, 11 Desember 2015 - 11:49 WIB

Syafril Tamun: APBD Riau Seperti Lauk dalam Belanga!

PEKANBARU (RIAUPOS.CO)- Dinas Bina Marga Provinsi Riau mendapat bantuan Dana Alokasi Khusus (DAK) dari pemerintah  melalui  APBN sebesar Rp251 miliar.

Dana bantuan itu diharapkan dapat dimanfaatkan dengan baik, dan terealisasi dengan maksimal hingga batas waktu yang ditentukan.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Bantuan yang didapat itu  berkat  Dinas Bina Marga yang sudah memperjuangkan anggaran DAK, sehingga dapat meraih angka yang cukup besar

Kepala Dinas Bina Marga, Provinsi Riau Syafril Tamun mengatakan bila dibandingkan dengan DAK di Provinsi lain di Sumatera,  Riau lebih besar mendapatkan  bantuan APBN tersebut. Tentunya ini kesempatan pemerintah Provinsi Riau untuk  merealisasikannya  dengan maksimal agar pemerintah pusat semakin besar perhatiannya ke Riau.

"Anggaran tersebut adalah anggaran terbesar di Sumatera, Ini salah satu keberhasilan kita mendatangkan dana APBN ke riau. Kalau dari anggaran APBD ibarat lauk dalam belanga. Keberhasilannya anggaran tersebut akibat dari apresiasi pihak Dinas Bina Marga yang sudah memperjuangkan anggaran DAK, sehingga dapat meraih angka yang cukup besar. Kita bersyukur dapat DAK lebih besar, karena  bantuan APBN,  kita yang terbanyak mendapatkan bantuan,"ujar Syafril Tamun, Kamis (10/12).

Laporan: Dofi Iskandar

Editor: Yudi Waldi    









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook