Berjibaku Padamkan Api

Riau | Sabtu, 10 Agustus 2019 - 09:22 WIB

 

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) -- Petugas gabungan Satgas Karhutla Kabupaten Bengkalis masih terus berjibaku melakukan pemadaman karhutla di Bengkalis. Kebakaran lahan di Desa Pasiran masih belum bisa dijinakkan. Kepala Pelaksana (Kalaksa) BPBD Bengkalis Tajul Mudaris mengatakan, pemadaman di Desa Pasiran hingga kemarin sudah memasuki hari ke-12.

 

 

“Api masih ada. Pemadaman juga dibantu dengan water bombing dari udara. Luas lahan terbakar sudah mencapai 15 hektare,” kata Tajul Mudoris.

 

 

Tim BPBD Bengkalis yang diturunkan sebanyak 20 personel dan dibantu dengan 15 orang dari Damkar serta polisi dan TNI sebanyak 46 personel. Selain itu pemadaman juga dibantu masyarakat, perusahaan, dan Satpol PP UPT Kecamatan Bantan.

>>Berita selengkapnya baca Riau Pos hari ini.

Laporan : Erwan Sani

Editor : Rinaldi

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut







Tuliskan Komentar anda dari account Facebook