Pendaftaran Gathering L300 Bestienya Niaga Ditutup Hari Ini

Riau | Jumat, 10 Maret 2023 - 10:28 WIB

Pendaftaran Gathering L300 Bestienya Niaga Ditutup Hari Ini
Panitia Gathering L300 Bestienya Niaga memasang tenda dan mempersiapkan baliho di Alam Mayang, Kamis (9/3/2023). (EO RIAU POS)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Tingginya antusias peserta mengikuti Gathering L300 Bestienya Niaga sudah terlihat sejak awal pendaftaran. Terbukti, hingga kini, peserta terus mendaftarkan diri dalam acara yang diselenggarakan oleh Riau Pos ini.

Manager Event Organizer (EO) Riau Pos, Lismar Sumirat mengatakan, hingga Kamis (9/3), tercatat sudah sekitar 120 kendaraan yang terdaftar menjadi peserta gathering ini. “Antusiasnya tinggi. Namun, untuk pendaftaran akan kami tutup pada Jumat (9/3) pukul 13.00 WIB,” ujarnya.


Untuk itu, Lismar mengimbau kepada seluruh pembaca Riau Pos pemilik L300 yang berminat untuk segera mendaftarkan diri ke Graha Pena Riau, Lantai 3 sebelum waktu pendaftaran habis. Panitia juga mengimbau kepada seluruh peserta yang sudah mendaftar untuk mempersiapkan diri.

“Karena acaranya seharian maka peserta kami imbau untuk menjaga kesehatan. Pastikan kondisi fisik kuat saat mengikuti acara,” terangnya. “Karena banyak peserta dari luar kota maka kami menyarankan yang dari luar kota untuk stand by di Pekanbaru 1 hari sebelumnya. Jadi, Jumat (10/3) sudah menginap di Pekanbaru agar tidak terlambat karena Sabtu (11/3) pukul 07.00 WIB sudah dimulai pagi,” paparnya.

Adapun peserta terbanyak sejauh ini berasal dari Kota Pekanbaru. Kemudian disusul oleh Kampar, Siak, Bengkalis, Pelalawan, dan daerah lain di Provinsi Riau. Sementara peserta terjauh berasal dari Tembilahan, Indragiri Hilir.

Acara akan dimulai dengan konvoi bareng peserta dengan titik kumpul purna-MTQ Jalan Jenderal Sudirman menuju lokasi acara di Taman Wisata Alam Mayang. ‘’Nantinya seluruh peserta pengguna L300 konvoi bareng dari purna-MTQ, lalu melewati Jalan Sudirman, terus ke Jalan Imam Munandar Ujung, dan finish di Alam Mayang” ujarnya.

Konvoi bukan sembarang konvoi. Saat konvoi ini, lima peserta yang menggunakan L300 Euro 4 akan diberi challenge seru. “Kita akan pilih beberapa mobil L300 Euro 4. Mereka diberi tantangan keseimbangan, membawa ember berisi air yang ditempatkan di bak mobil. Siapa yang airnya masih utuh sampai di Alam Mayang akan mendapatkan hadiah menarik,” paparnya.

Sesampainya di Alam Mayang, peserta akan disambut dengan live music dan suguhan menarik lainnya. Mobil peserta terlebih dahulu akan diparkirkan di lokasi yang sudah disediakan oleh panitia. Peserta konvoi juga akan langsung bergabung dengan peserta gathering yang berasal dari potensial buyer yang berjumlah sekitar 50 orang.

Potensial buyer ini juga bisa melihat langsung mobil keluaran terbaru dari L300. Karena akan ada pameran dengan beragam promo menarik bagi peserta yang melakukan transaksi di lokasi.

Seluruh peserta juga akan mendapatkan berbagai fasilititas dan hadiah yang semuanya diberikan secara cuma-cuma alias gratis. Mulai dari tiket masuk, makan siang, snack hingga t-shirt cantik. Semuanya gratis. “Selain itu, masing-masing peserta juga akan mendapatkan 1 lembar kupon doorprize yang akan diundi di akhir acara,” sambungnya.

Adapun hadiah doorprize yang akan diundi tersebut di antaranya  2 unit TV 32 Inc, Samsung tablet 10 unit, 4 sepeda, kulkas, voucher belanja dan puluhan hadiah bombastis lainnya.(azr)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook