PAW PARTAI PDI-P

Makmun Solihin:PAW Dua Anggota DPRD Riau Fraksi PDIP Masih Terganjal di DPP

Riau | Rabu, 10 Februari 2016 - 14:57 WIB

PEKANBARU(RIAUPOS.CO)-Makmun Solihin sebut  Pergantian Antar Waktu (PAW) dua anggota DPRD Riau Fraksi PDIP masih terganjal tingkat DPP PDIP.  Untuk itu ia mendesak DPP untuk segera memproses kedua PAW kadernya tersebut. Pasalnya, dengan kekosongan dua anggota dewan di DPRD Riau, fraksi PDIP  merasa dirugikan.

"Kita memang mendesak supaya disegerakan, hal ini merugikan kita fraksi PDIP. Kaitan administrasi kita di dewan jadi berkurang," ungkap Makmun kepada wartawan diruangan komisi D DPRD Riau.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Dijelaskannya juga, pergantian antar waktu (paw) untuk DPRD provinsi Riau setelah ditinggalkan Zukri Misran dan Syafruddin Poti, PAW akan dilakukan sesuai dengan urutan pengganti  Zukri Misran digantikan Tengger Sinaga, Syafruddin Poti digantikan T.Rusli Ahmad.

"Proses penggantian sedang dilakukan partai ini memang menjadi domain DPP dan DPD. Kita serahkan semua kepada partai untuk memproses hal tersebut," papar ketua fraksi PDIP DPRD tersebut.

Saat ditanya lamanya proses PAW, Makmun, menjelaskan, hal itu terjadi karena PAW kewenangan DPP partai. Berkaitan pergantian itu diserahkan DPP partai dan tetap pada prosedur yang ada dan mereka fokus menangkan pilkada Kalteng.

"Terlambat karena DPP fokus rapat dan target rapat menangkan pilkada Kalteng maka dilakukan rapat-rapat ditargetkan," tutupnya.

    

Laporan: Doni Afrianto

Editor: Yudi Waldi









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook