Bupati Jemput Aspirasi Warga Sei Kijang

Riau | Selasa, 09 Juli 2019 - 09:33 WIB

Bupati Jemput Aspirasi Warga Sei Kijang
KUNJUNGAN KERJA: Bupati Rohul H Sukiman didampingi Ketua TP PKK Kabupaten Rohul Hj Peni Herawati Sukiman disambut antusias oleh tokoh masyarakat dan pelajar saat melakukan kunjungan kerja di Desa Cipangkiri Hulu, Kecamatan Roan IV Koto, Senin (8/7/2019). (HUMAS PEMKAB ROHIL)

(RIAUPOS.CO) -- Bupati Rokan Hulu (Rohul) H Sukiman, Senin (8/7) melakukan kunjungan kerja (kunker) ke Kecamatan Rokan IV Koto tepatnya di Dusun Sei Kijang, Desa Cipangkiri Hulu untuk menyerap aspirasi yang disampaikan masyarakat.

Karena kehadiran orang nomor satu Rohul itu sudah sangat ditunggu masyarakat Desa Cipangkiri Hulu yang keberadaan wilayahnya sangat dekat dengan perbatasan Sumatera Barat.

Dalam kunker tersebut, Bupati didampingi Ketua TP PKK Rohul Hj Peni Herawati Sukiman, Kadis Kominfo Rohul Gorneng SSos MSi, sejumlah Kepala OPD lainnya, Kepala Desa Cipangkiri Hulu Maspuri MPd, tokoh adat dan ratusan masyarakat Cipang Kiri Hulu.
Baca Juga :Ajak Masyarakat Bersatu Bangun Bengkalis

Kades Cipangkiri Hulu Maspuri MPd dalam sambutannya menyampaikan, masyarakat bahagia dengan kedatangan Bupati Rohul ke desanya. Karena selain silaturahmi, masyarakat bisa menyampaikan keluhan dan aspirasi masyarakat untuk pembangunan Desa Cipangkiri Hulu.

Karena Bupati Sukiman sudah menjadi bagian dari masyarakat Sungai Kijang. ‘’Kami masyarakat Desa Cipangkiri Hulu merasa haru dan bahagia, tidak hanya sebagai Bupati Rohul, tetapi Pak Sukiman juga bagian dari masyarakat Sungai Kijang, jadi alur komunikasi antara mamak dan anak kemenakan tidak akan sulit,’’ jelasnya.

Menurutnya, masyarakat sangat berharap kepada Bupati untuk memperhatikan pembangunan infrastruktur jalan. Karena jalan tersebut masih status jalan kabupaten, selain sering mengalami longsor dan putus saat musim hujan

“Kami minta ke bupati untuk mengaspalkan jalan di Bukit Lumut, diperkirakan panjangnya sekitar 500 meter. Masih banyak jalan dari desa menuju dusun yang rusak, meski sudah ada bantuan ADD dan DD, tapi kondisi desa ini secara geografis berbeda dengan desa lain, perlu serius perhatian dari Pemkab, minimal sekali setahun swakelola itu bisa untuk desa ini,’’ tambahnya

Maspuri menegasan, masyarakat sangat mendambakan jaringan komunikasi. Karena selama ini masyarakat tidak bisa berkomunikasi, jika itu bisa, masyarakat harus naik ke Bukit Mentawai untuk mencari signal telekomuniasi

‘’Bila orang datang ke Desa Cipangkiri Hulu ini, seolah-olah mereka terasa mati, karena di sini tidak ada sinyal. Jika mau berkomunikasi kami harus naik ke Bukit Mentawai mencari sinyal, kami minta kepada bupati tolong bangunkan tower Telkomsel,’’ tuturnya.

Menanggapi permintaan dari masyarakat Cipangkiri Hulu, Bupati Rohul Sukiman berjanji akan menindaklanjuti permintaan-permitaan masyarakat Cipangkiri Hulu. 

‘’Karena aspirasi yang disampaian masyarakat Desa Cipangkiri Hulu ini, harus segera direalisasikan, karena memang permintaan itu menurutnya sangat penting dan harus segera dilaksanakan, karena kebutuhan dan penopang ekonomi masyarakat,’’ tuturnya

Diakuinya pembangunan jalan, tower, sekolah, bibit komuditas  perkebunan, peningkatan pariwisata, dan permintaan lainnya itu sangat penting untuk dilaksanakan. 

 ‘’Saya sudah mengintruksikan dinas terkait agar merealisasikan permintaan masyarakat Desa Cipangkiri Hulu ini, sehingga masyarakat d isini bisa merasakan apa yang dirasakan oleh masyarakat yang tinggal di ibukota kecamatan dan kabupaten Rohul,’’ tuturnya.(adv









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook