Paguyuban Juang Kencana Diharapkan Bantu Program BKKBN Riau

Riau | Selasa, 08 Desember 2015 - 12:14 WIB

PEKANBARU RIAUPOS.CO - Pelaksana Tugas Kepala Perwakilan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana (BKKBN) Riau Hj Reni Atika minta agar Paguyuban Juang Kencana (PJK) Riau bisa membantu program kerja BKKBN di masyarakat, terutama dalam memotivasi, memvasilitasi dan memobilisasi masyarakat agar peduli terhadap pertumbuhan penduduk yang sangat pesat. ’’Sebab dengan pertumbuhan penduduk Riau yang sangat tinggi ini, akan sulit diarahkan kalau hanya mengandalkan aparatur BKKBN Riau saja. Terlebih lagi dengan makin berkurangnya jumlah tenaga baik di birokrasi maupun di lapangan,’’ ujar Reni Atika saat membuka pertemuan kemitraan antara BKKBN dan PJK Riau di aula BKKBN Riau beberapa saat lalu, Selasa (8/12).

Dipaparkan Reni, keberadaan PJK baik di Provinsi Riau maupun secara nasional, sangat membantu dibidang pengendalian penduduk. Salah satu faktor pendukungnya adalah, mereka yang tergabung dalam PJK ini merupakan tenaga tenaga potensial. Mereka ini orang orang lapangan yang handal dulunya dan matang di birokrasi. Terdiri dari para mantan kepala BKKBN kabupaten kota, provinsi, kepala bidang, kabag, kasi dan masyarakat yang peduli terhadap pentingnya program KB.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook