ROHIL (RIAUPOS.CO) – MEJA sorong berisikan nasi tumpeng, pagi itu Senin (7/12) didorong oleh panitia menuju ke arah Pembina Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Rohil, Hj Wan Mardiana Suyatno. Diiringi nyanyian Selamat Ulang Tahun, nasi tumpeng tersebut dipotong oleh Wan Mardiana Suyatno dan diberikan kepada sejumlah kalangan yang hadir.
Ini merupakan peringatan puncak HUT DWP Kabupaten Rohil yang ke 16 tahun. Sekaligus sebagai tanda dimulainya Musyawarah Daerah (Musda) DWP Kabupaten Rohil yang ke tiga. Peringatan puncak HUT yang dilaksanakan di gedung serbaguna Bagansiapi-api ini dihadiri oleh sejumlah pimpinan satuan kerja perangkat daerah yang berada di wilayah Kabupaten Rohil.
‘’Jadikan HUT sebagai media introspeksi diri,’’ kata Penasehat Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Rohil, Drs H Surya Arfan Msi yang ditemui Riau Pos, Senin (7/12) di gedung serbaguna Bagansiapi-api.