KUANTANSINGINGI (RIAUPOS.CO) -- Bupati Kuansing Drs H Mursini MSi membuka Pelatihan Jurnalistik bagi Wartawan dan Staf Humas Protokoler Setda Kuansing di Hotel Golden View, Batam, Provinsi Kepulauan Riau, Jumat (5/4). Ini merupakan program kerja Pemkab Kuansing.
Acara yang dihadiri lebih kurang 40 orang yang terdiri atas insan pers dan pegawai Bagian Humas tersebut dimulai dengan sambutan Bupati Kuansing. Kemudian mendengarkan materi yang disampaikan dua narasumber dari PWI Pusat, masing-masing Nurjaman Muktar dan Suprabto.
Bupati berharap, dengan adanya pelatihan yang ditaja oleh Bagian Humas dan Protokoler tersebut, hubungan Pemkab Kuansing dengan insan pers sebagai mitra semakin erat dan terbuka. Media sebagai sumber informasi untuk masyarakat juga harus memberikan berita-berita yang berimbang.
“Saya mengucapkan terimakasih kepada Bagian Humas dan Protokoler yang telah mengagendakan acara ini. Saya berharap acara ini setiap tahun bisa diselenggarakan. Selain menghangatkan suasana, juga mempererat hubungan silaturahmi bagi kita. Karena antara media dan Pemkab adalaha mitra,” ujar Mursini.
Bupati juga meminta kepada kedua narasumber untuk memberikan ilmunya kepada wartawan yang hadir di Batam tersebut. Sehingga ilmu yang didapat bisa diterapkan di Kabupaten Kuansing. “Tujuannya pers ini kan termasuk mencerdaskan bangsa. Dengan demikian masyarakat harus disuguhkan informasi yang benar,” ujar Mursini.
Usai pelatihan yang dilaksanakan selama satu hari penuh, panitia mengajak seluruh peserta mengunjungi salah satu media terbesar di Kepulauan Riau yaitu kantor harian Batam Pos yang beralamat di kawasan Batam Centre. Saat kunjungan itu, rombongan disambut langsung oleh Ketua PWI Provinsi Kepulauan Riau, Candra Ibrahim.
Dalam pemaparannya, Candra membeberkan beberapa tantangan, baik yang dihadapi wartawan maupun yang dihadapi pemerintah daerah dan pemerintah provinsi yang tinggal di daerah perkotaan seperti Pulau Batam.
“Iya. Di sini tantangannya cukup besar. Kita dihadapkan oleh orang-orang luar yang sebelumnya tidak pernah kita temui. Di Batam ini, kita akan bertemu dengan orang luar negeri. Karena pengunjung terbesar itu adalah negara tetangga dari Singapura, Malaysia dan Thailand,” kata Candra yang juga menjabat sebagai Dirut Batam Pos ini.
Seorang wartawan media online, Hendrianto mengaku puas dengan pelatihan yang diadakan Pemkab Kuansing. Menurutnya, pemilihan narasumber perlu untuk menambah wawasan sebagai patokan wartawan di lapangan.
“Rata-rata peserta puas dengan pemaparan yang disampaikan narasumber,” kata Hendrianto.(adv)