INDRAGIRI HULU

Penjabat Bupati Pimpin Upacara HUT Satpam

Riau | Jumat, 08 Januari 2016 - 09:20 WIB

Penjabat Bupati Pimpin Upacara HUT Satpam
FOTO BERSAMA: Penjabat Bupati Inhu, Kasiarudin foto bersama dengan tamu undangan dan satpam usai upacara dalam rangka HUT Satpam ke-35, Kamis (7/1/2016) di Air Molek.

AIR MOLEK (RIAUPOS.CO) – Setelah melaksanakan serangkaian kegiatan bersempena HUT Satpam ke 35 tahun 2015. Kepolisian Resort (Polres) Indragiri Hulu (Inhu) menggelar upacara peringatan HUT Satpam ke 35 di lapangan sepakbola Komplek Perumahan PT Tunggal Perkasa Plantations (TPP) Kecamatan Pasir Penyu, Kamis (7/1).

Pada pelaksanaan upcara tersebut, Penjabat Bupati Inhu H Kasiarudin SH bertindak sebagai inspektur. Sementara komanda upacara dipimpin oleh KBO Narkoba Ipda Adam Efendi.

Dalam pelaksanaan upacara tersebut tampak hadir, Kapolres Inhu AKBP Ari Wibowo Sik, Dandim 0302 Inhu Lekol Inf Edison S Sinabutar S.Sos, Wakil Ketua DPRD Inhu Adila Ansori, Waka Polres Inhu, Kompol Ferly Rosa Putra Sik, Kadishukominfo Drs Erpandi, Camat Pasir Penyu H Syahruddin S.Sos Msi, Camat Lirik H Sarman SS MH sejumlah pimpinan perusahan.
Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Usai pelaksanaan upacara, undangan dan perserta uparaca disuguhkan penampilan bela diri oleh Satpam gabungan Kecamatan Lirik. Satpam gabungan Kecamatan Lirik diberi kesempatan tampil, setelah ditetapkan sebagai juara pertama pada HUT Satpam tahun 2015.









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook