Z-FACE RIAU 2018

Panitia Matangkan Persiapan

Riau | Rabu, 07 November 2018 - 12:40 WIB

Panitia Matangkan Persiapan
PERSIAPKAN ACARA: Kru Zetizen Riau Pos dan panitia pemilihan Z Face Boy and Girl Riau 2018 tengah melakukan persiapan acara, beberapa waktu lalu. siti azura/riau pos

KOTA (RIAUPOS.CO) - Rangkaian awal helatan besar pemilihan Z Face Boy and Girl Riau 2018 segera dimulai. Dalam waktu dekat, para panitia akan mengadakan technical meeting untuk para peserta. Untuk itu, kini, seluruh panitia yang terdiri dari kru Zetizen Riau Pos dan alumni dari ajang Z-Face Riau 2016 dan Z Face Riau 2017 bahu-membahu persiapkan acara.

Ketua Panitia, Azhar Riau Pamungkas mengaku bahwa banyak sekali hal yang tengah dipersiapkan panitia saat ini. Khususnya mendata kembali peserta masing-masing. “Saat ini, kita fokusnya pendataan peserta terlebih dahulu. Untuk totalnya, sudah lebih dari 100 orang peserta yang mendaftar. Karena itu, kelengkapan data dan administrasinya yang harus kita lengkapi saat ini. Agar nantinya di waktu technical meeting, kami bisa fokus membahas teknis kegiatan,” ujarnya.

Baca Juga :Raih Selempang di Negeri Rantau

Ya, hingga saat ini jumlah peserta secara keseluruhan sudah lebih dari 100 orang. Dengan latar belakang ada siswa dan ada juga mahasiswa. Mereka siap bertarung di ajang Z Face Riau 2018.

Di samping itu, panitia juga sebagian menangani persiapan technical meeting yang akan dilakukan pada Jumat (9/10) mendatang. Seperti tahun sebelumnya, technical meeting sendiri menjadi rangkaian awal dari Z Face Boy and Girl Riau. Sekaligus menandakan bahwa pemilihan Z Face Riau 2018 resmi dimulai.

Para panitia berharap, seluruh rangkaian nantinya bisa berjalan dengan lancar. Seluruhnya bisa berkerja dengan maksimal demi terpilihnya duta Zetizen Riau Pos 2018. “Kami harap, ajang pemilihan Z Face Boy and Girl Riau 2018 ini bisa lebih meriah dan besar dari dua tahun sebelumnya. Kami optimis hal tersebut bisa tercapai,” tutupnya.(azr)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook