PEKANBARU (RP) Persatuan Sejarah Malaysia Cawangan Negeri Sembilan melakukan kunjungan ke Lembaga Adat Melayu (LAM) Riau, Sabtu (5/10). Mereka ingin menelusuri sejarah Tuanku Tambusai.
Untuk menelusuri sejarah dari almarhum Tuanku Tambusai yang merupakan salah seorang pahlawan yang berasal dari negeri Melayu, tutur pimpinan rombongan Datuk H Sudin bin Kamari salam pertemuan dengan LAM Riau.
Datuk H Sudin datang bersama 27 anggota lainnya. Mereka disambut langsung oleh Ketua Umum MKA LAM Riau H Tenas Effendi dan Ketua Dewan Pimpinan Harian (DPH) LAM Riau Al azhar.
Dalam pertemuan yang dihadiri 52 peserta itu, Datuk H Sudin berharap dapat saling bertukar pikiran dan pendapat dengan LAM Riau.
Juga dapat meninjau kembali sejarah dan kebudayaan Melayu dan mempererat tali silaturrahmi antar dua negara ini, harapnya.
Ketua Umum MKA LAM Riau H Tenas Effendi menuturkan tujuan diadakannya acara ini adalah untuk mendiskusikan dan menelusuri jejak perjuangan Tuanku Tambusai dalam membela dan mempertahankan negara Melayu.
Tenas berharap dengan kunjungan dan diskusi ini dapat meneruskan kerja sama yang selama ini sudah terjalin antara Indonesia dan Malaysia.(mar)