PROVINSI RIAU

Danrem 031/WB Apresiasi Komitmen Pengusaha di Riau

Riau | Minggu, 06 Desember 2015 - 13:34 WIB

Danrem 031/WB Apresiasi Komitmen Pengusaha di Riau
Acara silaturahim dan keakraban Danrem 031/Wirabima dengan pengusaha di Provinsi Riau dilaksanakan di Jalan Pasirputih Km 8 Siakhulu Kampar, Ahad (6/12/2015).(Penrem 031/Wirabima)

KAMPAR (RIAUPOS.CO) – Danrem 031/Wirabima Brigjen TNI Nurendi MSi (Han) mengadakan silaturahim bersama para pengusaha yang ada di wilayah Provinsi Riau.

Hal ini dilaksanakan sebagai ucapan rasa syukur dan terimakasih atas komitmen para pengusaha dalam mendukung penanggulangan kebakaran lahan dan hutan di wilayah Provinsi Riau baik dari materi maupun bantuan lainnya.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Ini disampaikan Danrem 031/WB di Jalan Pasir Putih Km 8 Kecamatan Siak Hulu Kabupaten Kampar, Ahad (6/12/2015).   

Danrem 031/Wirabima berharap agar para pengusaha dapat selalu menjaga kebersamaan dan bertindak cepat apabila terjadi kebakaran di lahan konsensinya maupun di lahan yang berdekatan dengan lahan konsensinya, agar kebakaran lahan ini tidak cepat meluas yang akhirnya dapat menyebabkan kebakaran yang sangat besar dan berimbas pada seluruh masyarakat di Provinsi Riau.

Sementara itu dari perwakilan dari pihak pengusaha se Provinsi Riau PT RAPP, Rudi Fajar mengatakan ucapan terimakasih kepada Danrem 031/Wirabima selaku Dansatgas Karlahut yang telah bertindak cepat dan selalu memberikan pemikiran-pemikiran dan bantuan prajuritnya untuk membantu melakukan pemadaman kebakaran lahan dan hutan, serta senantiasa melaksanakan kegiatan patroli ke lahan-lahan yang berpontensi akan terjadi kebakaran lahan dan hutan, yang juga ikut mensosialisasikan kepada masyarakat dampak dari pembakaran lahan dan hutan.

"Untuk itu kami berharap dari pengusaha Provinsi Riau agar silaturahim ini akan tetap terus terjalin dan terlaksana, kepada Danrem 031/Wirabima kiranya berkenan untuk mengunjungi dan bersilaturahim ke tempat kami untuk saling berkoordinasi di masa yang akan datang.

Pada kesempatan itu juga dilaksanakan keakraban dan kebersamaan para pengusaha dengan

Danrem 031/Wirabima dengan dilaksanakannya kegiatan uji coba mengendari Panser, olah raga berkuda dan beberapa kegiatan lainnya dengan penuh keakraban.

Turut hadir pada acara tersebut Kepala BPBD, Kepala BMKG, Kasrem, para pengusaha se Provinsi Riau, para Kasi, para Dandim, Kasatdisjan, Kabalak Rem 031/WB dan Ketua Persit KCK beserta pengurus serta prajurit dan PNS jajaran Korem 031/Wirabima.

Laporan : Aznil Fajri

Editor    : Yudi Waldi









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook