Kimia Farma Berikan Pelayanan Homecare

Riau | Kamis, 06 September 2018 - 09:52 WIB

Kimia Farma Berikan Pelayanan Homecare
Periksa Kesehatan: Apoteker Penanggung Jawab Kimia Farma Jalan Nangka Agung Setiawan SFarm Apt (kiri) didampingi dokter penanggungjawab dr Mona Febrita (tengah) melakukan pemeriksaan kesehatan kepada Damrizal (kanan) salah seorang pelanggan setia Apotek Kimia Farma Jalan Nangka, Selasa (4/9/2018). (CR2/MIRSHAL/RIAU POS)

KOTA (RIAUPOS.CO) - Bertepatan Hari Pelanggan Nasional (Harpelnas) 2018, Selasa (4/9), Kimia Farma menyambangai pelanggan setianya dengan memberikan pelayanan homecare.

Kepala Cabang Kimia Farma Pekanbaru Budi Kiyatno SSi Apt menjelaskan, dalam rangka meningkatkan pelayanan kesehatan ke masyarakat, klinik, dan apotek Kimia Farma melakukan pelayanan homecare ke beberapa pelanggan yang dilakukan rutin setiap bulan oleh dokter umum klinik, apoteker, dan perawat Kimia Farma. 

“Dengan layanan homecare ini, Kimia Farma ingin memastikan bahwa terapi yang diberikan oleh dokter, serta obat-obatan yang digunakan sesuai, sekaligus memantau kondisi kesehatan pasien,” kata Budi. 
Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Selain itu, Kimia Farma juga memberikan konsultasi kesehatan langsung dengan membawa dokter, dan apoteker ke rumah-rumah para pelanggan setianya guna memberikan nilai lebih kepada pelanggan setia. 

Dijelaskan Agung, Kimia Farma adalah salah satu Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang bergerak di bidang pelayanan kesehatan.  

Untuk kemudahan pelayanan kesehatan di Provinsi Riau, Kimia Farma memiliki 15 cabang apotek, dan tiga cabang klinik pratama, serta 1 cabang laboratoriun klinik. 

Pelayanan apotek, klinik dan laboratorium klinik dapat dilakukan setiap hari kerja dari Senin sampai Sabtu pukul 08.00-22.00 WIB. 

Khusus apotek, Kimia Farma memilki enam apotek yang buka selama 24 jam di Kota Pekanbaru di antaranya, Apotek Kimia Farma Jalan  A Yani, Apotek Kimia Farma Jalan Jendral Sudirman, Apotek Kimia Farma Panam 1 dan 2, serta Apotek Kimia Farma Jalan Nangka. 

“Kami berharap dengan adanya layanan homecare ini Kimia Farma akan selalu dekat, dan terus memberikan yang terbaik demi menjaga kesehatan para pasien dan juga pelanggan setianya,” tegas Budi. 

Selain itu, Damrizal Ali (65) salah seorang pelanggan setia Kimia Farma mengatakan, dirinya sangat senang mendapatkan kunjungan dari layanan homecare yang dimiliki oleh Kimia Farma. 

Apalagi, sebagai pelanggan dirinya sangat mengapresiasi beragam pelayanan yang diberikan oleh Kimia Farma untuk seluruh pelanggam setianya. 

“Saya berharap pelayanan seperti ini dapat terus dilaksanakan gara seluruh pasien dan pelanggan setia Kimia Farma semakin dekat dan merasa lebih di hargai,” kata Damrizal.(cr2/ifr)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook