KAMPAR

2016, APBD Harus Segera Dicairkan

Riau | Rabu, 06 Januari 2016 - 11:58 WIB

2016, APBD Harus Segera Dicairkan
Ahmad FikrI

BANGKINANG (RIAUPOS.CO) - Walaupun pembahasan dan pengesahan APBD Kampar  2016 terlambat, namun pengerjaan dan pencairan dana pembangunan yang ada di APBD harus dilakukan secepatnya, mengingat selama ini pencairan selalu dilakukan terlambat, dan membuat program pembangunan juga terlambat.

“Sebelum ini, walaupun pembahasan dilakukan sesuai dengan waktu, namun pencairan selalu dilakukan terlambat hingga program yang sudah disusun pun pelaksanaannya selalu terkendala. Kami harapkan tahun ini walaupun pengesahan terlambat namun pencairan sesuai tepat waktu,’’ ujar Ketua DPRD Kampar Ahmad Fikri kepada Riau Pos di Bangkinang, Selasa (4/1).

Dijelaskannya Fikri, dalam beberapa kali pertemuan dengan badan dan instansi pihaknya sering menanyakan kenapa realisasi APBD selalu terlambat.  Untuk itu politisi dari Partai Golkar ini berharap agar Bupati Kampar serta seluruh jajarannya mempersiapkan segala sesuatunya agar pencairan tidak mengalami keterlambatan seperti tahun sebelumnya, hingga pembangunan yang sudah disusun dapat dilaksanakan sesuai waktu.(rdh)
Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook