ROKAN HILIR

UPTD Perindag Berdiri di Kawasan Batuenam

Riau | Jumat, 05 Februari 2016 - 14:43 WIB

ROKAN HILIR (RIAUPOS.CO) - Sejumlah kendaraan alat berat serta beberapa orang pekerja, siang itu terlihat di beberapa gedung perkantoran yang ada di Kawasan Batuenam, Kecamatan Bangko, Kabupaten Rohil.  

Termasuk pembangunan gedung kantor UPTD Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Rohil.  ‘’UPTD Perindag bakal berdiri di Kawasan Batuenam,’’ kata Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Rohil, H Syafruddin yang ditemui Riau Pos kemarin, di Bagansiapiapi. 

Kantor UPTD Perindag Kabupaten Rohil, tambah Syafruddin, direncanakan dipergunakan untuk menangani peneraan dan pengawasan timbangan.  
Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

‘’Insya Allah dalam waktu dekat rampung pengerjaannya. Dengan dikelolanya peneraan ulang timbangan ini kedepannya mampu menambah PAD Rohil,’’ ungkapnya.

Sementara, untuk mengelola tera ulang timbangan, Disperindag Kabupaten Rohil telah mengambil sejumlah kebijakan. Salah satunya yakni menyekolahkan empat stafnya ke Kota Bandung, Jawa Barat.  

‘’Sebelum kita ambil alih pengelolaan peneraan ulang timbangan, maka tahap awalnya harus menyiapkan tenaga dari Disperindag Rohil,’’ ujarnya.

Ke empat tenaga ahli bidang pengamat dan peneraan timbangan yang disekolahkan itu, berasal dari Aparatur Sipil Negara (ASN) yang bekerja di Disperindag Rohil bidang meteorologi. Dimana, keempat ASN tersebut telah sesuai dengan jurusannya. 

‘’Nantinya ditempatkan di UPTD sebagai tenaga khusus yang menangani peneraan dan pengawasan timbangan,’’ kata Syafruddin.(adv/a)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook