Jalan Riau-Sumut Rusak Berat

Riau | Kamis, 05 Januari 2012 - 08:36 WIB

PEKANBARU (RP) - Jalan perbatasan Riau menuju Sumatera Utara tepatnya di Desa Tangu, Kecamatan Bangun Purba, Kabupaten Rokan Hulu kondisinya sangat memprihatinkan.

Sepanjang kurang lebih 6,5 Km jalan tersebut hancur dan tidak bisa dilalui kendaraan.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Ketua Komisi B DPRD Riau H Tengku Azuwir kepada Riau Pos, Rabu (4/1) mengatakan, akibat rusaknya jalan tersebut menyebabkan perekonomian warga terganggu.

Padahal dari sisi Sumatera Utara jalan tersebut sudah sangat baik alis mulus.

‘’Kita minta pemerintah provinsi lebih memperhatikan jalan di perbatasan Riau dengan provinsi tetangga. Karena perbedaan antara keduanya sangat mencolok,’’ tegas politisi Partai Demokrat ini.

Pembangunan jalan di perbatasan ini, tambah Azuwir harus menjadi prioritas dalam program pembangunan infrastruktur karena selain menyebabkan perekonomian masyarakat terganggu juga menyebabkan terjadinya kesenjangan antar daerah.

Persoalan di daerah perbatasan itu juga terjadi pada masalah pertanahan dimana terjadi saling klaim antara masyarakat dan perusahaan. Bahkan ada beberapa perusahaan yang mengurus izin ke Sumatera Utara, padahal daerah termasuk dalam wilayah Riau sesuai tapal batas yang sudah disepakati.

‘’Ini kenyataan, dimana beberapa perusahaan mengurus izinnya ke Sumatera Utara padahal berdasarkan tapal batas semestinya mereka masuk dalam wilayah Riau. Karena itu pemerintah provinsi Riau harus secepatnya menyelesaikan persoalan perbatasan ini agar tidak menjadi masalah dikemudian hari,’’ tegasnya.(ans)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook