DURI (RIAUPOS.CO) - Bupati Bengkalis Amril Mukminin mengajak semua elemen masyarakat termasuk keluarga besar Muhammadiyah di Negeri Junjungan untuk ikut berpartisipasi aktif memerangi informasi bohong alias hoaks.
Ajakan tersebut disampaikan Amril saat memberikan sambutan menjelang pembagian door prize gerak jalan santai sempena milad ke-106 Muhammadiyah di kompleks SDS Muhammadiyah Duri, Ahad (2/12) pagi.
Jalan santai dari depan Kantor Camat Mandau dan finish di SDS Muhammadiyah Duri itu dilepas secara resmi oleh Bupati. Bupati dan istri serta sejumlah pejabat pemerintah, anggota DPRD dan pengurus Muhammadiyah membaur bersama warga dalam jalan santai tersebut.
Hoaks, menurut Amril, sangat berbahaya karena akan memunculkan fitnah serta dapat memecah belah persatuan dan kesatuan. “Karenanya, siapa pun, tidak terkecuali keluarga besar Muhammadiyah, harus ikut dan aktif secara bersama-sama memerangi hoaks,” ujarnya.
Seluruh warga negeri ini juga diingatkan Amril untuk berhati-hati menerima informasi. Begitu dapat informasi, jangan langsung dibagikan. Harus dicek kebenarannya terlebih dulu.
“Siapa pun kita, dituntut untuk bijak berkomunikasi dan mengkonsumsi informasi. Pastikan informasi yang kita terima itu memang benar adanya. Mari sama-sama kita perangi hoaks, bukan sebaliknya justru ikut menyebarkannya,” ajak Amril.
Khusus kepada warga Muhammadiyah yang memperingati milad ke-106, Bupati juga menyampaikan sejumlah ajakan. Antara lain agar seluruh warga Muhammadiyah di daerah ini untuk istiqamah menegakkan amar ma’ruf nahi munkar. Juga untuk senantiasa bersinergi ikut membantu Pemkab Bengkalis dalam mempercepat keberhasilan pembangunan di daerah ini.
Keluarga besar Muhammaddiyah juga diajaknya untuk membekali dan membentengi masyarakat serta bersinergi dengan Pemkab Bengkalis dalam melawan radikalisme dan ujaran kebencian.(sda)